Tampil Apik Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Pratama Arhan Dilirik Klub Korea Selatan

- 3 Januari 2022, 06:05 WIB
Pratama Arhan tampil baik bersama Timnas Indonesia dilaga piala AFF Suzuki Cup 2020, Arhan menjadi incar
Pratama Arhan tampil baik bersama Timnas Indonesia dilaga piala AFF Suzuki Cup 2020, Arhan menjadi incar /Rivaldi Nurfikri Alghifari /Instagram @pratamaarhan8

JURNAL SOREANG – Nama Pratama Arhan akhir-akhir ini sedang hangat diperbincangkan oleh pencinta sepak bola.

Penampilan bek kiri berusia 20 tahun itu memang sedang menjadi pusat perhatian. Dia juga berhasil menjadi pemain muda terbaik di Piala AFF 2020.

Pemain yang terkenal dengan lemparan bola jarak jauhnya itu, memiliki skil yang mumpuni sebagai pemain bertahan sekaligus memiliki kemampuan menyerang yang terkadang menyulitkan barisan pertahanan lawan.

Baca Juga: Aneh Banget! 5 Festival Unik Yang Hanya Ada di Spanyol, Salah Satunya Perayaan Lautan Api

Buktinya dia berhasil mencetak dua gol dan salah satunya gol cantik menggunakan kaki kiri dari luar kotak penalti saat melawan Malaysia.

Selain berhasil mencetak gol, dia juga sukses membuat dua assis di Piala AFF 2020.

Karena penampilannya itu, maka tidak heran rumor-rumor ketertarikan klub-kub besar semakin kencang untuk merekrutnya.

Bukan hanya klub Indonesia saja, tetapi ada klub asal Korea Selatan yang kepincut dengan penampilan Pratama Arhan.

Baca Juga: Jarang Terjadi, Warga Korsel Membelot ke Korut dengan Menembus perbatasan yang Ketat

Kub itu adalah Seongnam FC yang sedang mencari pemain muda berbakat di posisi bek kiri untuk menjadi pesaing bagi Seo Bo-min, Kapten klub.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah