Kevin Sanjaya-Marcus Gideon Lawan Lee Yang-Wang Chi Lin di Laga Pembuka BWF World Tour Finals 2021

- 1 Desember 2021, 08:04 WIB
Berat, Hasil Drawing BWF World Tour, Marcus/Kevin dan Praveen/Melati Segrup dengan Juara Bertahan
Berat, Hasil Drawing BWF World Tour, Marcus/Kevin dan Praveen/Melati Segrup dengan Juara Bertahan /Screen shoot website BWF/

JURNAL SOREANG - Ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon menghadapi peraih medali emas Olimpiade Tokyo, Lee Yang/Wang Chi Lin (Cina Taipei) pada laga pembuka Grup A BWF World Tour Finals 2021 di Nusa Dua, Bali, Rabu, 1 Desember 2021 mulai pukul 16.00 WIB.

Laga tersebut merupakan ulangan babak penyisihan Olimpiade Tokyo 2020.

Ketika itu, Minions, julukan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, dikalahkan Lee Yang-Wang Chi Lin dengan rubber game, 18-21, 21-15, 17-21.

Kepala pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi mengatakan penampilan Minions saat ini berbeda jauh dibandingkan dengan di Olimpiade Tokyo, Juli 2021.

Baca Juga: Sukses Revans Atas Hoki-Kobayasi, Marcus Gideon-Kevin Sanjaya Juara Indonesia Open 2021

Terlebih, Minions baru saja menyabet gelar juara di Indonesia Open 2021. Hal itu membuatnya menaruh harapan tinggi supaya bisa memberikan yang terbaik di WTF 2021.

Menurutnya, hasil undian Kevin Sanjaya/Marcus Gideon cukup berat dibandingkan dengan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.

Untuk itu, pelatih berjuluk Naga Api itu mendorong Minions untuk semakin bekerja keras karena pemain yang tampil di WTF 2021 ialah yang terbaik.

Sehingga wajar jika harus bertemu lawan berat di fase awal laga penyisihan grup.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: PBSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah