Mantap! Robert Alberts Segera Perbaiki Permainan Persib Bandung, Ini Ujarnya

- 22 November 2021, 16:05 WIB
Mantap! Robert Alberts Segera Perbaiki Permainan Persib Bandung, Ini Ujarnya
Mantap! Robert Alberts Segera Perbaiki Permainan Persib Bandung, Ini Ujarnya /Persib.co.id/Amandeep Rohimah

JURNAL SOREANG – Robert Alberts seger perbaiki permainan Persib Bandung, setelah sebelumnya menelan kekalahan.

Dari kekalahan tersebut, Robert Alberts pelatih Persib Bandung mengaku menemukan beberapa masalah pada permainan anak asuhnya.

Robert Alberts melihat beberapa masalah dari permainan Persib Bandung, dan ia mengaku akan segera memperbaikinya.

Baca Juga: Berbenah! Usai Kalah dari Persija, Persib Bandung Geber Latihan

"Kami bergerak sedikit lambat dalam hal transisi dari bertahan ke menyerang dan minim dalam hal membuat peluang,” ujar Robert Alberts dikutip dari persib.co.id.

“Di babak kedua, kami bisa saja mencetak gol beberapa kali, tapi tidak menjadi gol, dan ketika itu tidak menjadi gol, sudah menjadi keharusan bagi kami untuk mengatasinya," tambah Robert.

Usai dari kekalahan tersebut, Robert Alberts langsung memerintahkan anak asuhnya untuk berlatih.

Baca Juga: Ternyata 5 Pemain ini Yang Pernah Menolak Tawaran Real Madrid, Bahkan Lionel Messi Menolaknya Sampai 3 Kali

Persib Bandung lebih memilih menggelar latihan ringan dibandingkan meliburkan pemainnya.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts memerintahkan latihan recovery di tempat kebugaran hotel usai berlaga menghadapi Persija Jakarta kemarin.

Seluruh pemain yang tampil penuh pada laga malam tadi di Stadion Manahan hanya berlatih ringan dan melakukan jacuzzi. Tidak ada latihan intesitas tinggi untuk Nick Kuipers dan teman-temannya.

Baca Juga: Menyedihkan, Kisah Putri Terakhir Dinasti Joseon Korea yang Berakhir Tragis!

Latihan di tempat kebugaran dikhususkan untuk para pemain yang tampil sebagai pengganti, tidak turun di pertandingan, serta yang tidak masuk dalam daftar pemain. Sesi latihan kali ini pun hanya berlangsung satu jam.

Latihan juga diikuti oleh dua pemain yang sedang menjalani pemulihan kondisi, Achmad Jufriyanto dan Zalnando.

Keduanya absen pada laga malam tadi karena masih pemulihan cedera di bagian kakinya.

Baca Juga: Review 5 Liga Top Eropa Minggu Kemarin: Mulai Pemecatan Ole, hingga Kekalahan Perdana Napoli

Pemulihan ini sebagai bagian dari perisapan tim untuk kembali menghadapi laga berikutnya di seri tiga Liga 1 2021-2022 kontra Persiraja Banda Aceh.

Pangeran Biru hanya punya waktu persiapan tiga hari untuk kembali berlaga

Robert Alberts mengaku kecewa dengan hasil pertandingan melawan Persija Jakarta. Menurutnya Persib Bandung tidak pantas untuk kalah dalam pertandingan tersebut.

Baca Juga: Berbeda Dengan Ayah Maha Vajiralongkorn, Simak 5 Fakta Menarik Putri Bajrakitiyabha

"Saya sangat kecewa, kami tidak bisa menjaga tren kemenangan dan mengambil alih puncak klasemen. Melihat apa yang terjadi di babak pertama dan kedua, kami tidak pantas kalah tapi kami memang tidak cukup tajam dalam menuntaskan peluang," ujar Robert Alberts.

Robert Alberts pun kecewa dengan keputusan wasit yang tidak mengesahkan gol dari Marc Klok.

"Kami berpikir apakah bola sudah atau belum melewati garis, ternyata bola terlihat jelas melewati garis. Tapi tentu saja, jika ini tidak sah, maka tidak sah," ujar Robert Alberts.***

Editor: Handri

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah