PERSIB DAY! Persela Lamongan VS Persib Bandung, Ini Target Maung Bandung

- 4 November 2021, 14:10 WIB
PERSIB DAY! Persela Lamongan VS Persib Bandung, Ini Target Maung Bandung
PERSIB DAY! Persela Lamongan VS Persib Bandung, Ini Target Maung Bandung /Ari Irpan/Instagram @persib

JURNAL SOREANG – Persib Bandung akan menjalani laga terakhirnya di seri kedua liga satu musim ini.

Pada laga terakhirnya, Persib Bandung akan menghadapi tim asal Jawa Timur, Persela Lamongan.

Robert Alberts ungkap target pada pertandingan terakhirnya di seri kedua liga 1 melawan Persela Lamongan.

Baca Juga: Jilbab Tak Halangi Ikeu Rosita, Mahasiswi Uninus, Berkarier dari Atlet Futsal, Sepak Bola, dan Kini Rugbi

Robert Alberts bersama timnya bertekad untuk meraih tiga poin pada pertandingan terakhirnya di seri kedua liga 1.

"Kami datang untuk mendapat hasil terbaik dan membawa pulang tiga poin,” ujar Robert Alberts.

Jika Persib Bandung mampu mengalahkan Persela Lamongan, artinya Persib menyapu bersih semua pertandingan di seri kedua dengan kemenangan.

Hal itu memang menjadi target tim Persib Bandung, Robert kembali mengatakan bahwa ia ingin pulang ke Bandung dengan poin penuh dari semua laga di seri kedua.

Baca Juga: Berbagai Jenis Barang Ilegal di Musnahkan Kantor Bea Cukai Bandung Termasuk Sex Toy

“Kami ingin kembali ke Bandung dengan tiga poin terakhir dari lima laga yang dimainkan selama seri kedua," kata Robert kepada media secara virtual,” ujar Robert Alberts.

Dalam pertandingan ini, Persib dipastikan kehilangan Supardi Nasir dan Puja Abdillah yang cedera dan Esteban Vizcarra akibat hukuman akumulasi kartu kuning.

Soal penggantinya, Robert baru akan menentukannya menjelang kick off. Ia mengaku masih punya sederet pemain dengan kualitas setara yang bisa mengisi posisi tersebut.

"Yang tidak bisa tampil hanya Esteban (Vizcarra) karena terkena akumulasi kartu kuning,” ujar Roberts.

Baca Juga: Terkesan Aneh, Tradisi Jepang yang Berhubungan Dengan Kesuburan Pria dan Wanita, Salah Satunya Onda Matsuri

Tapi menurutnya, Persib Bandung masih memiliki sejumlah pemain yang sama bagusnya.

“Kami punya sejumlah pilihan dan akan lebih dulu melihat siapa yang paling siap untuk bermain. Lalu kami tentukan pemain yang tampil sejak awal," ujar Roberts.

Persib Bandung akan menghadapi Persela Lamongan pada Kamis, 4 November 2021, pukul 20.30 WIB.

Pangeran Biru telah menjalani persiapan dengan baik untuk bisa mengalahkan Laskar Joko Tingkir.

Baca Juga: Semua Orang Pusing Mencari Farel, Fitri Stress Karena Terus Digosipkan Semua Orang Di Retro: Cinta Fitri

Robert Alberts mengungkapkan, timnya berada dalam motivasi tinggi untuk meraih tiga poin di pertandingan ini.

Kemenangan di pertandingan ini akan menjadi yang kelima secara beruntun.***

Editor: Rustandi

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah