Hari Ini Persib Kembali Berlatih Jelang Seri Kedua Liga 1 2021-2022

- 5 Oktober 2021, 08:33 WIB
Lini serang Persib Bandung mandul, Robert Albets fokus benahi hal ini pada saat jeda kompetisi
Lini serang Persib Bandung mandul, Robert Albets fokus benahi hal ini pada saat jeda kompetisi /Instagram @ezrawalian

JURNAL SOREANG- Hari ini, Selasa, 5 Oktober 2021, Persib kembali berlatih sebagai persiapan memasuki seri kedua Liga 1 2021/2022.

Dalam latihan kali ini, kata Pelatih Persib, Robert Alberts, Tim Pangeran Biru akan mengasah lini penyerangan.

Menurut pelatih asal Belanda itu, pada seri pertama Persib mencetak enam gol dan hanya kemasukan empat kali.

Catatan kebobolan itu merupakan yang paling sedikit di antara 18 kontestan. Catatan kebobolan Persib sama dengan Bhayangkara FC dan Arema FC.

Baca Juga: Robert Alberts Ungkap Masalah Utama Permainan Persib Bandung, Berikut Penjelasannya

"Dari hasil analisis sementara yang kami miliki, barisan belakang dan tengah sudah berada di jalur yang benar. Tapi kami harus bisa membuat penyerangan menjadi lebih efisien, kuat dan lebih agresif," kata Robert.

Oleh sebab itu, Robert mengajak seluruh pemain untuk meningkatkan kualitas tim.

Sedikitnya, Pangeran Biru memiliki waktu 10 hari latihan sebelum memulai seri kedua.

Baca Juga: Update Klasemen Sementara Liga 1, Persib Bandung dan Persija Jakarta Berdampingan

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x