Kalah Sekali dari Cheng-Ma, Perjalanan Leani Ratri Oktila-Khalimatus Sadiyah Raih Emas Paralimpide Tokyo 2020

- 5 September 2021, 07:23 WIB
Kalah Sekali dari Cheng-Ma, Perjalanan Leani Ratri Oktila-Khalimatus Sadiyah Raih Emas Paralimpide Tokyo 2020
Kalah Sekali dari Cheng-Ma, Perjalanan Leani Ratri Oktila-Khalimatus Sadiyah Raih Emas Paralimpide Tokyo 2020 /@rimaferdianto

 

JURNAL SOREANG – Sejarah diukir oleh Leani Ratri Oktila dan Khalimatus Sadiyah, saat mereka meraih medali emas pertama bagi Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020.

Mereka mengalahkan musuh bebuyutan, pasangan China Cheng He Fang-Ma Huihui di final.

Meskipun menang dua gim langsung, perjuangan Leani-Khalimah sebenarnya tidak mudah, karena Cheng-Ma bukanlah lawan yang enteng bagi mereka.

Baca Juga: Berkat Leani Oktila-Khalimatus Sadiyah, Indonesia Naik 13 Peringkat di Perolehan Medali Paralympic Tokyo 2020

Pada Paralimpiade Tokyo 2020, Leani-Khalimah memang menjadi unggulan sekaligus pemegang ranking 1 dunia.

Namun hal itu berkat 360 poin yang mereka raih saat menjuarai Sheikh Hamdan bin Rashid Al Maktoum 3rd Dubai Para Badminton International 2021.

Di turnamen itu, Cheng-Ma memang tidak ikut serta dan Leani-Khalimah mengalahkan pasangan Perancis Lenaig Morin-Faustine Noel di final.

Baca Juga: Link Live Streaming Final Para Badminton Indonesia, Paralympic Games Tokyo 2020, Minggu 5 September 2021

Berkat hasil itu, Leani-Khalimah mengumpulkan 3210 pada Mei 2021 dan menjadi unggulan pertama di Paralimpiade.

Sedangkan Cheng-Ma hanya mengumpulkan 3185 poin dan jadi unggulan kedua.

Meskipun demikian, Leani-Khalimah pernah mengalahkan Cheng-Ma di final Brazil Para badminton International 2020.

Baca Juga: Mengenal Suryo Nugroho, Atlet yang Raih Perunggu di Paralympic Tokyo 2020

Namun sebelumnya, mereka kalah dari Cheng-Ma di TOTAL BWF Para-Badminton World Championships 2019/

Berikut perjalanan Leani Ratri Oktila-Khalimatus Sadiyah sampai meraih medali emas Paralimpiade Tokyo 2021:

1. Juara Sheikh Hamdan bin Rashid Al Maktoum 3rd Dubai Para Badminton International 2021

2. Juara Brazil Para badminton International 2020

3. Runner Up TOTAL BWF Para-Badminton World Championships 2019

4. Juara FZ Forza Irish Para-Badminton International 2019

5. Juara YONEX Canada Para-Badminton International 2019

6. Juara 2nd Fazza- Dubai Para-Badminton International 2019

7. Semifinal 5th Turkish Para-Badminton International - ENESCUP 2019

8. Juara Australia Para-Badminton International 2018

9. Medali Emas Asian Para Games 2018

10. Juara Thailand Para-Badminton International 2018

11. Juara FZ Forza Irish Para-Badminton International 2018.***

Editor: Handri

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah