Berkat Leani Oktila-Khalimatus Sadiyah, Indonesia Naik 16 Peringkat di Perolehan Medali Paralympic Tokyo 2020

- 5 September 2021, 05:24 WIB
Berkat Leani Oktila-Khalimatus Sadiyah, Indonesia Naik 13 Peringkat di Perolehan Medali Paralympic Tokyo 2020
Berkat Leani Oktila-Khalimatus Sadiyah, Indonesia Naik 13 Peringkat di Perolehan Medali Paralympic Tokyo 2020 /@npciindonesia

Khusus di negara-negara Asean, Thailand menjadi negara yang memiliki posisi terbaik di antara negara Asean lainnya.

Negera Gajah Putih ini, menempati urutan 25 perolehan medali sementara dengan 5 emas, 5 perak dan 7 perunggu.

Baca Juga: Dheva Anrimushti, Raih Perak di Paralympic Tokyo 2020, Berikut Profil Lengkapnya

Sedangkan Malaysia bercokol di peringkat 39 dengan koleksi 3 emas dan 2 perak.

Sementara itu, China masih terus memimpin perolehan medali di Paralympic Tokyo 2020, disusul Inggris di posisi kedua dan Amerika Serikat di posisi ketiga.

Berikut klasemen sementara perolehan medali Paralympic Games Tokyo 2020 sampai Minggu 5 September 2021 pukul 05.00 WIB:

Baca Juga: Ini Profil Lengkap Khalimatus Sa’diyah, Peraih Medali Emas Pertama Indonesia di Paralympic Tokyo 2020

1. China = 93 emas, 57 perak, 50 perunggu
2. Inggris = 41 emas, 38 perak, 43 perunggu
3. Komite Paralimpiade Rusia = 36 emas, 32 perak, 49 perunggu
4. Amerika Serikat = 35 emas, 36 perak, 30 perunggu
5. Belanda = 25 emas, 17 perak, 16 perunggu
6. Ukraina = 24 emas, 47 perak, 27 perunggu
7. Brasil = 22 emas, 19 perak, 30 perunggu
8. Australia = 20 emas, 28 perak, 30 perunggu
9. Italia = 14 emas, 29 perak, 26 perunggu
10. Azerbaijan = 14 emas, 1 perak, 4 perunggu
53. Indonesia = 1 emas, 2 perak, 3 perunggu

Indonesia masih berpeluang menambah pundi-pundi medali dari cabang olahraga para badminton.

Ada tiga pertandingan untuk memperebutkan 2 emas dan satu perunggu hari ini.***

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah