40 Tahun Puasa, Para Badminton Jadi Andalan Indonesia Raih Emas di Paralympic Games Tokyo 2020

- 26 Agustus 2021, 08:14 WIB
Tampil di Para Badminton Paralimpiade Tokyo 2020, Dheva Anrimusthi Berpeluang Cetak Sejumlah Sejarah
Tampil di Para Badminton Paralimpiade Tokyo 2020, Dheva Anrimusthi Berpeluang Cetak Sejumlah Sejarah /NCPI

JURNAL SOREANG - Medali emas semata wayang yang diraih oleh Greysia Polii dan Apriyani Rahayu di Tokyo 2020, menggenapkan total sudah 37 medali diraih Indonesia di ajang olimpiade sejak keikutsertaan pertama kali di Helsinksi 1952.

Namun berbicara paralimpik, Indonesia memang baru meraih 1 medali sejak NPCI resmi terpisah dari KONI pada 2015.

Medali tersebut adalah perunggu yang diraih oleh lifter Ni Nengah Widiasih di Paralympic Games Rie de Janeiro 2016.

Baca Juga: Menilik Sejarah NPCI, dari Olahraga Rekreasi dan Rehabilitasi Menjadi Prestasi Sampai Paralympic Games

Meskipun demikian, Indonesia juga sebelumnya pernah meraih medali dua tahun sejak nama NPCI resmi ditetapkan, setelah sebelumnya bernama Badan Pembina Olahraga Cacat (BPOC) pada 2010.

Adalah David Jacobs, petenis meja yang juga meraih perunggu di ajang Paralympic Games London 2021.

Ketika itu, David melepaskan dahaga Indonesia yang tak pernah sekalipun meraih medali di ajang Paralympic Games, selama dibina dalam wadah BPOC 1993-2010.

Baca Juga: Kehilangan Kaki Saat Balap Motor, M Fadli Immamuddin Bangkit Menuju Para Cycling Paralympic Games Tokyo 2020

Lebih hebatnya lagi, David juga menjadi paralimpian Indonesia pertama yang kembali meraih medali di ajang multievent dunia, dalam 24 tahun terakhir.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x