Jelang Laga Timnas Indonesia vs Thailand, Shin Tae-yong Mewaspadai Kekuatan Pelatih Lawan

- 2 Juni 2021, 13:17 WIB
Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong.
Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong. /Jurnal Soreang/Ghulam Halim/ANTARA/Hafidz Mubarak A

JURNAL SOREANG – Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand pada laga sisa di babak Kualifikasi Piala Dunia 2022. Laga Indonesia vs Thailand ini disiarkan secara langsung oleh SCTV, Kamis 3 Juni 2021 pukul 23.45 WIB.

Meskipun Timnas Indonesia menelan kekalahan di dua laga uji coba sebelumnya (vs Afghanistan dan Oman), sang juru taktik asal negeri ginseng yaitu Shin Tae-yong mengaku percaya diri dengan kemampuan anak asuhnya, jelang menghadapi Thailand.

Dilansir Jurnal Soreang dari laman resmi PSSI, Shin Tae-yong sedikit mewaspadai pelatih Timnas Thailand yaitu Akira Nishino. Menurutnya, Akira adalah pelatih yang mempunyai pengalaman luar biasa.

Baca Juga: Hasil LIDA 2021 Result Show Top 16 Grup 3: Evi Raih 4 SO dan Polling Tertinggi Dimiliki Adei, Duta Lolos?

“Pelatih tersebut, saat Piala Dunia 2018 memegang timnas Jepang, sampai masuk 16 besar, dia memang pelatih baik dan sangat berpengalaman,” ujar Shin Tae-yong.

Jika melihat rekor head-to-head antar kedua pelatih, Shin Tae-yong sebenarnya pernah membantai Akira Nishino dengan skor 3-0 di level klub.

Ketika itu, klub besutan STY yaitu Seongnam Ilhwa, melawan Gamba Osaka asuhan Akira Nishino di Liga Champions Asia tahun 2010.

“Waktu itu sudah berlalu lama, 10 tahun yang lalu, itu juga antar klub, saat ini antar negara. Kami berdua bertemu lagi, harus lebih fokus, kami akan berusaha semaksimal mungkin, agar mendapatkan kemenangan,” jelasnya.

Baca Juga: Erling Haaland Alami Transformasi Tubuh yang Luar Biasa Bersama Borusssia Dortmund

Diketahui kedua pelatih ini sama-sama pernah membawa negara masing-masing berlaga di Piala Dunia 2018 di Rusia.

Di ajang itu, Shin Tae-yong gagal membawa Korea Selatan lolos dari Grup F, karena menempati peringkat ketiga dengan satu kemenangan dan dua kekalahan. Satu-satunya kemenangan adalah dengan mengalahkan Jerman 2-0.

Sedangkan Nishino membuat Jepang meraih hasil cukup bagus. Jepang sukses lolos ke 16 Besar dengan status runner-up Grup H setelah mendapatkan hasil masing-masing satu kemenangan, imbang, dan kalah.

Langkah Jepang kemudian terhenti di babak 16 Besar, usai dikalahkan Belgia dengan skor 3-2.

Baca Juga: Jalani Sidang Perdana, Alvin Faiz dan Larissa Chou Berbalas Komentar di Instagram

Shin Tae-yong lalu mengutarakan mengenai mental pemain dari Timnas Indonesia. Diketahui dari hasil dua laga uji coba, Indonesia hanya menang sekali atas Thailand dalam satu dekade terakhir.

“Pastinya akan mempengaruhi ke mental pemain, tapi saya sudah mengganti generasinya menjadi baru. Anak-anak saat ini masih muda, kalau mereka bertahan satu atau dua tahun di timnas, pasti akan terbentuk mental yang lebih baik lagi. Kedepannya pasti tidak akan gampang kalah, dan pastinya akan berakhir dengan kemenangan,” harap pelatih asal Korea Selatan itu.***

Editor: Rustandi

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah