Piala Menpora 2021: Tersingkir Oleh PSM Lewat Drama Adu Penalti, PSIS Banjir Pujian Netizen

- 10 April 2021, 03:32 WIB
 PSIS vs PSM yang dimenangkan PSN melalui adu penalti, tapi PSIS dapat banjir pujian netizen
PSIS vs PSM yang dimenangkan PSN melalui adu penalti, tapi PSIS dapat banjir pujian netizen /ligaindonesiabaru.com/

JURNAL SOREANG – PSIS Semarang harus tersingkir dari Piala Menpora 2021, setelah kalah lewat drama adu penalti. Meskipun tersingkir, netizen memuji penampilan PSIS di ajang turnamen pramusim tersebut.

Diketahui, PSIS memang tampil di Piala Menpora 2021 dengan pemain-pemain mudanya. Sehingga tak heran bila netizen banyak yang memuji permainan dari tim asal Semarang ini.

Pujian dari netizen datang lewat Instagram @psisfcofficial. “Terimakasih Piala Menpora, perjuangan tidak selesai sampai disini,” tulis akun resmi PSIS.

Netizen lantas membanjiri kolom komentar. Hampir seluruh isi kolom komentar tersebut bernada yang sama, yaitu rasa respek kepada PSIS Semarang.

“Pra-musim memainkan seluruh pemain2 mudanya, kalah adu penalti, bukan hasil yg buruk,” tulis akun @agus_mu di kolom komentar.

“Gak papa maen mu dah apik, ini cmn turnamen ecek ecek. Yg penting akademi, regenerasi, devolepment ,dah mulai bagus. TINGKATKAN,” tulis akun @madjysoe.

Baca Juga: Kantongi Kekuatan Lawan, Pelatih Persib Optimistis Lolos Ke Final Piala Menpora 2021, Ini Strateginya

Baca Juga: Persebaya Tantang Persib di Perempat Final Piala Menpora 2021, Robert Alberts Sudah Hafal Kekuatan Lawan

“Kiper PSM sudah mempelajari para eksekutor pinalty pemain PSIS.Trade record Jandia utk antisipasi pinalty emang kurang. Anyway, thanks seluruh pemain dan seluruh tim yg sudah berjuang,” tulis akun @dodi_u129.

Pertandingan yang berlangsung pada Jumat, 9 Maret 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang ini harus ditentukan melalui babak adu penalti. Drama adu penalti didapat, setelah kedua tim bermain imbang tanpa gol selama 90 menit.

Dalam drama adu penalti, kiper PSM yaitu Hilman Syah tampil bak super hero. Hilman sukses menggagalkan dua tendangan dari PSIS, sekaligus memastikan kemenangan PSM dengan skor 4-2.

Baca Juga: Bobotoh Berharap Persib Juara Piala Menpora 2021, Robert Alberts: Target Kami Bukan Itu

Baca Juga: Tampil Impresif di Piala Menpora 2021, 3 Pemain Muda Persib Beckham, Saiful dan Bayu Fiqri Diapresiasi Roberts

Dikutip Jurnal Soreang dari ANTARA, pelatih PSM Syamsuddin Batolla mengatakan Hilman sangat percaya diri dan bisa membaca arah bola. Dirinya bersyukur, timnya bisa melaju ke semifinal Piala Menpora 2021.

“Dia (Hilman) bisa menggagalkan dua kali tendangan PSIS Semarang. Itu mengangkat moral kami (pemain) yang belum menendang,” ucap Syamsuddin.

Pada menit-menit akhir, kata Syamsuddin, PSM bermain bertahan karena situasi Stadion Kanjuruhan yang diguyur hujan deras. Tetapi, beberapa serangan balik dari PSM merepotkan lini belakang dari PSIS.

Baca Juga: 8 Besar Piala Menpora 2021, Robert Rene Alberts: Persib Bandung Tancap Gas

Baca Juga: Walikota Bandung Oded M Danial: Kafe dan Restoran Dipersilakan Buka Selama Ramadhan, Ini Syaratnya

“Kami mengintruksikan (pemain) untuk bertahan, tetapi juga mempersiapkan untuk serangan balik. Karena sekitar menit 70 itu hujan deras, lapangan licin, anak-anak fokus bertahan,” ucapnya.

Senada dengan sang juru taktik, pemain PSM Zulkifli Syukur mengatakan bahwa kemenangan ini adalah hasil dari kerja keras tim. Dirinya tidak menyangka, PSM bisa melangkah ke babak semifinal Piala Menpora 2021.

“Saya mengucapkan rasa syukur atas pencapaian PSM sejauh ini. Berkat kerja keras, ini sangat luar biasa dan tidak ada yang menyangka, kami mampu (melangkah) sampai sejauh ini,” ucap Zulkifli.***

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah