LiIVE STREAMING dan Prediksi Piala FA, Everton vs Tottenham Hotspur, Kamis Dinihari, Seru Nih

- 10 Februari 2021, 16:51 WIB
James Rodriguez Diragukan Tampil Saat Everton Jumpa Tottenham di Babak Kelima Piala FA, Kamis dinihari
James Rodriguez Diragukan Tampil Saat Everton Jumpa Tottenham di Babak Kelima Piala FA, Kamis dinihari /REUTERS/Michael Regan /Pool via REUTERS

JURNAL SOREANG– Gelaran Piala FA babak ke-5 mempertemukan Everton kontra Tottenham Hotspur di Stadion Goodison Park, Kamis 11 Februari 2021 dini hari WIB.

Kali terakhir Everton berjumpa dengan Tottenham, yaitu pada September 2020. Laga tersebut dimenangkan oleh Everton dengan skor 1-0. Pada perebutan tiket perempat final FA Cup kali ini, pasukan Carlo Ancelotti akan berusaha mengulang kembali kemenangan tersebut.

Di lima laga terakhirnya, Everton meraih 2 kemenangan, 2 seri, dan satu kali kalah. Setelah kalah 0-2 dari Newcastle. Richarlison dan kolega langsung bangkit dengan menumbangkan Leeds 1-2, tapi harus kembali seri 3-3 saat melawan Manchester United.

Baca Juga: Drama 6 Gol, Calvert-Lewin Gagalkan Kemenangan MU, Ini 5 Fakta di Balik Laga Manchester United vs Everton

Dalam laga kontra Tottenham, Everton diprediksi akan bermain dengan lebih hati-hati. Sebab gawang yang dijaga Robin Olsen sudah kebobolan 7 gol dalam 5 laga.

Sementara di sisi lain, Tottenham sedang berupaya membangun tren positif setelah menelan tiga kekalahan beruntun. The Lilywhites tumbang 3-1 dari Liverpool, 1-0 dari Brighton dan 1-0 dari Chelsea.

Harry Kane yang baru sembuh dari cedera akan menjadi momok bagi Everton. Ujung tombak timnas Inggris tersebut mempunyai peran vital bagi Tottenham musim ini dengan menyumbang 13 gol di Liga Inggris.

Baca Juga: 4 Fakta di Balik Kemenangan Chelsea Kontra Tottenham Hotspur, Penalti Jorginho Hingga Clean Sheet Tuchel

Perkiraan Susunan Pemain

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x