Hasil Korea Open 2023, Minggu, 23 Juli 2023, Indonesia Tanpa Gelar Juara, Berikut Perinciannya

23 Juli 2023, 21:31 WIB
Fajar Alfian/Rian Ardianto dikalahkan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), 21-17, 13-21, 14-21 pada final ganda putra Korea Open 2023, Minggu, 23 Juli 2023.* /DOK. PBSI

JURNAL SOREANG - Indonesia tanpa meraih gelar juara pada turnamen bulutangkis Korea Open 2023 di Jinnam Stadium, Kota Yeosu, Minggu, 23 Juli 2023.

Satu-satuya wakil Indonesia yang tampil di final Korea Open 2023, yakni ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dikalahkan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), 21-17, 13-21, 14-21.

Sementara itu, China meraih dua gelar juara, yakni ganda campuran dan ganda putri.

Baca Juga: Kebocoran Data yang Marak Ternyata Bisa Ancam Nyawa, Pemerintah Masih Gagap Tangani Serangan Siber

Sedangkan, tuan rumah Korsel meraih satu gelar, yakni tunggal putri. Begitu pula dengan Denmark meraih satu gelar, yaitu tunggal putra.

Berikut Hasil Final Korea Open 2023, Minggu, 23 Juli 2023:

1. Ganda Campuran: Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China), 16-21, 13-21

2. Ganda Putri: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel), 21-10, 17-21, 21-7

Baca Juga: Murah! Harga Emas Antam Pegadaian 23 Juli 2023 Merosot, Logam Mulia UBS Juga Sekarang Turun Lagi

3. Tunggal Putri: Tai Tzu Ying (Taiwan) vs An Se Young (Korsel), 9-21, 15-21

4. Tunggal Putra: Loh Kean Yew (Singapura) vs Anders Antonsen (Denmark), 21-11, 11-21, 19-21

5. Tunggal Putria: Fajar Alfian/Rian Ardianto (Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), 21-17, 13-21, 14-21.***

*)Ikuti terus dan share informasi anda di media sosial Goggle News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal Soreanginstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton

Tags

Terkini

Terpopuler