Hasil Indonesia Open 2023, Selasa, 13 Juni 2023, Tiga Wakil Merah Putih Lolos ke 16 Besar, Ini Perinciannya

13 Juni 2023, 16:08 WIB
Fajar Alfian/Rian Ardianto lolos ke 16 besar Indonesia Open 2023 setelah mengalahkan Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark), 21-15, 21-11, Selasa, 13 Juni 2023.* /DOK. PBSI

JURNAL SOREANG - Tiga wakil Indonesia berhasil lolos ke babak 16 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa, 13 Juni 2023.

Ketiga wakil Merah Putih tersebut, yakni satu ganda putra dan dua ganda putri. Ganda putra, yakni nomor satu dunia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajri, julukan Fajar Alfian/Rian Ardianto, mengalahkan Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark), dua gim langsung, 21-15, 21-11.

Baca Juga: Tips Parenting : Anak Dipukul Temannya? Ini Cara Menghadapinya

Selanjutnya, Fajri pada babak 16 besar bertemu Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China) yang menang atas Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan), 21-15, 21-16.

Sebelumnya, dua ganda putri Indonesia lebih dulu lolos ke babak 16 besar Indonesia Open 2023. Mereka adalah Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose.

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi mengalahkan rekan senegaranya, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, dua gim langsung, 21-15, 21-18.

Baca Juga: Sudah 8 Kali Perayaan Hari Jadi Ciamis, Liawati Hanya Pasrah Tinggal di Rumah Reot Berukuran 3x4

Sementara, Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose menyingkirkan Vivian Hoo/Lim Chiew Sien (Malaysia), 21-18, 23-21.

Selanjutnya, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang saat ini menempati peringkat ke-13 dunia pada babak 16 besar bertemu pemenang antara unggulan pertama asal China, Chen Qing Chen versus Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan.

Sementara, Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose pada babak 16 besar bertemu unggulan ketiga asal China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang menang atas Margot Lambert/Anne Tran (Prancis), 21-14, 21-18.

Baca Juga: Liga Bangsa-Bangsa UEFA : Belanda Diramal Menang Tipis 1-0 atas Kroasia, Gakpo Cetak Gol ?

Berikut Hasil Pertandingan dan Jadwal Wakil Merah Putih di Indonesia Open 2023, Selasa, 13 Juni 2023:

1. Ganda Putri: Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, 15-21, 18-21

2. Ganda Campuran: Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China), 15-21, 9-21

3. Ganda Putri: Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allesya Rose vs Vivian Hoo/Lim Chiew Sien (Malaysia), 21-18, 23-21

4. Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung vs Pusarla V. Sindhu (India), 19-21, 15-21

Baca Juga: Tidak Punya nilai ASPD, apakah Boleh Ikut PPDB 2023 DIY, Jogja? CPDB Yogyakarta Wajib Tahu!

5. Ganda Campuran: Zachariah Jasiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand), 17-21, 9-21

6. Ganda Putra: Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark), 21-15, 21-11

7. Ganda Campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)

8. Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani vs Iris Wang (AS)

9. Ganda Putra: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang).***

*)Ikuti terus dan share informasi anda di media sosial Goggle News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal Soreanginstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton

Tags

Terkini

Terpopuler