Prediksi Ganda Putra Badminton Asia Championship 2023: Fajri vs Bakri Berpeluang Bertemu di Semifinal!

27 April 2023, 20:46 WIB
Fajar Alfian/Rian Ardianto berpeluang bertemu Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di semifinal Badminton Asia Championship 2023.* /DOK. PBSI

JURNAL SOREANG - Indonesia menempatkan dua wakilnya di perempat final ganda putra Badminton Asia Championship 2023.

Kedua wakil Merah Putih tersebut yakni ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan juara All England 2022, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Fajri, julukan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, hanya membutuhkan waktu 24 menit untuk mengalahkan Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan, dua gim langsung, 21-14, 21-12.

 

Baca Juga: Bikin Bahagia! Hilal Jodoh Segera Terlihat, Inilah Daftar 5 Shio yang Akan Segera Bertemu Pasangan Hidup

Selanjutnya, di perempat final, Fajri bertemu pemenang antara unggulan kedelapan asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi versus Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang).

Bakri, julukan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, lolos ke perempat final dengan menyingkirkan unggulan kelima asal China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, 21-23, 21-17, 22-20.

Selanjutnya, pada perempat final, Bakri bertemu unggulan keempat asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang menang atas Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia), 21-14, 11-3 (retired/mengundurkan diri karena cedera).

 

Baca Juga: PERKASA! Fajar Alfian/Rian Ardianto Menang Mudah Guna ke Perempat Final Badminton Asia Championship 2023

Jika berhasil mengalahkan lawan-lawannya di perempat final, Fajri dan Bakri bakal bertemu di semifinal Badminton Asia Championship 2023 atau All Indonesian Semifinal.

Sementara itu, satu wakil Indonesia lainnya di ganda putra, yakni nomor tiga dunia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

The Daddies, julukan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, sedang bertanding melawan Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China).

 

Baca Juga: Kapan Batas Akhir Puasa Syawal 2023? Cek Jadwal dan Niatnya di Sini

Jika mampu melewati pasangan muda Negeri Tirai Bambu tersebut The Daddies di perempat final bertemu pemenang antara unggulan keenam asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty versus Jin Yong/Na Sung Seung (Korsel).

Kemudian, di semifinal diperkirakan bertemu unggulan kedua asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik atau unggulan ketujuh asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang.***

*)Ikuti terus dan share informasi anda di media sosial Goggle News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYoutube Jurnal Soreanginstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Edi Purwanto

Sumber: BWF Badminton

Tags

Terkini

Terpopuler