Prediksi Skor Curacao vs Indonesia, Jadwal, Head to Head, Link Streaming dan Susunan Pemain

27 September 2022, 15:28 WIB
Curacao vs Indonesia di laga persahabatan. /vidio.com

JURNAL SOREANG – Prediksi pertandingan persahabatan antara Curacao vs Indonesia beserta head to head dan susunan pemain.

Curacao vs Indonesia dalam laga kedua pertandingan persahabatan ini, akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor pada hari Selasa 27 September 2022, pukul 20.00 WIB.

Pertandingan yang pertama Indonesia berhasil menang dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu 24 September.

Baca Juga: Waspadai 10 Komplikasi Akibat Tekanan Darah Tinggi yang Terabaikan, Bisa Sangat Fatal Akibatnya!

Pada laga itu, Indonesia sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol yang dicetak oleh Rangelo Janga pada menit ke-8.

Indonesia mulai bisa menyamakan kedudukan pada menit 18 lewat pemain Persib Bandung Marc Klok.

Pada menit ke-22 Indonesia membalikan keadaan lewat gol yang dicetak oleh Fachruddin Aryanto, namun tiga menit berselang Curacao mampu menyamakan kedudukan lewat gol Juninho Bacuna.

Baca Juga: Khawatir Terkena Diabetes Karena Turunan? Lakukan 5 Tips Ini untuk Mencegahnya

Dimas Drajad menjadi pahlawan bagi Timnas Indonesia saat ia mampu mencetak gol kemenangan pada menit ke-56 dan menjadi gol terakhir dalam laga persahabatan ini.

Berkat kemenangan tersebut, Timnas Indonesia berhasil mendapatkan peningkatan poin di ranking FIFA dan naik tiga peringkat ke urutan 153.

Head to Head

Ini akan menjadi pertemuan kedua setelah sebelumnya Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-2.

Baca Juga: Hormon Bahagia Disebut Menjadi Salah Satu Tersangka Penyebab Diabetes, Kok Bisa?

Prediksi Susunan Pemain :

Timnas Indonesia : Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachruddin, Elkan Baggott, Pratama Arhan; Ricky Kambuaya, Marc Klok; Marselino, Witan Sulaeman, Egy Maulana; Dimas Drajad.

Curacao (4-2-3-1) : Tyrick Bodak; Michael Maria, Leanardo Bacuna, Cuco Martina, Jurien Gaari; Roly Bonevacia, Vurnon Antia; Gervane Kastaneer, Elson Hooi, Juninho Bacuna; Ragelo Janga.

Baca Juga: Waspada! Penyakit Priapismus Mengintai Organ Vital Pria, Seperti apa Bahayanya?

Prediksi Indonesia vs Curacao

Indonesia menjadi tim yang lebih konsisten dan telah memiliki kepercayaan tinggi jelang laga melawan Curacao.

Prediksi : Indonesia 3-1 Curacao

Link Streaming pertandingan Indonesia vs Curacao bisa kalian akses DI SINI.***

Editor: Rivaldi Nurfikri Alghifari

Tags

Terkini

Terpopuler