Persib Dapatkan Pelajaran Usai Uji Tanding Lawan Porprov Kota Bandung

13 Juli 2022, 23:13 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts /Persib

JURNAL SOREANG - Persib dapatkan pelajaran usai uji tanding lawan Porprov Kota Bandung.

Persib Bandung diketahui menggelar laga uji tanding melawan Porprov Kota Bandung pada Rabu, 11 Juli 2022.

Pertandingan tersebut digelar sebagai pengganti laga uji tanding melawan Persikabo yang batal terselenggara.

Walaupun melawan tim lokal Kota Bandung, Persib Bandung mendapatkan beberapa catatan dan pelajaran untuk mempersiapkan diri di liga 1.

"Kami punya satu tujuan hari ini. Bagaimana menghadapi lawan di area tertentu di lapangan. Ada banyak aspek yang didapat dari permainan hari ini," ujar Robert Alberts.

Baca Juga: Tampil Penuh, Pemain Muda Persib, Robi Darwis Enggan Sombong dan Akan Lakukan Ini

Robert Alberts harus memutar otak karena Persib harus kehilangan beberapa pemain di laga awal liga 1.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya bahwa 7 pemain Persib diragukan tampil di laga-laga awal liga 1.

David Da Silva, Teja, Ciro, Victor, Nick, Marc Klok, dan Ricky Kambuaya dikabarkan mengalami cedera.

Baca Juga: Alasan Persib Batal Uji Tanding Lawan Persikabo Jelang Liga 1

Akan tetapi, David, Teja, dan Nick sudah mulai bisa mengikuti latihan, namun masih terpisah dan masih fokus menjalani pemulihan.

Sementara Ciro Alves dan Victor Igbonefo dipastikan absen di beberapa pertandingan awal liga 1.

Ciro dan Victor dikabarkan mengalami cedera patah tulang pada gelaran Piala Presiden 2022.

Sementara itu Marc Klok dan Ricky Kambuaya dikabarkan baru saja mengalami cedera.

Marc Klok dikabarkan mengalami sakit akibat keracunan makanan.

Sedangkan Ricky Kambuaya mengalami gejala hernia dan harus mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.***

Editor: Ari Irpan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler