DDS, Nick, Teja Kembali Berlatih, Ciro dan Victor Belum Pulih Jelang Liga 1

12 Juli 2022, 15:56 WIB
Striker Persib Bandung, David da Silva hadir dalam sesi latihan di Stadion Persib, Kota Bandung, Senin 11 Juli 2022. /Persib

JURNAL SOREANG - DDS, Nick, dan Teja kembali berlatih, Ciro Alves dan Victor belum pulih jelang bergulirnya liga 1 2022-2023.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts dipusingkan dengan para pemainnya yang mengalami cedera jelang liga 1.

Pasalnya, jelang liga 1 bergulir, terdapat lima pemain utama yang mengalami cedera.

Kelima pemain utama yang mengalami cedera jelang liga 1 digelar adalah David Da Silva, Teja Paku Alam, Nick, Ciro, dan Victor.

Baca Juga: Jelang Liga 1, Persib Uji Coba Melawan Persikabo, Ini Jadwalnya

Akan tetapi kabar baik datang, David Da Silva, Teja Paku Alam, dan Nick sudah mulai kembali berlatih walaupun masih terpisah.

David Da Silva sebelumnya mengalami cedera paha dan sakit demam.

Sama halnya seperti Nick yang mengalami sakit demam dan cedera lutut.

Sementara itu, Teja Paku Alam mengalami cedera patah tulang jari tangan.

Akan tetapi, Ciro Alves dan Victor Igbonefo belum terlihat bergabung latihan.

Baca Juga: Update Top Skor Sementara Piala Presiden 2022, Ternyata ada Pemain Persib Bandung yang Masuk Nominasi

Ciro Alves dikabarkan mengalami cedera tulang bahu.

Sementara Victor mengalami cedera patah tulang pipi dalam laga Piala Presiden 2022.

Maka dari itu, Robert Alberts harus memutar otak untuk menyiapkan pemain pengganti yang sepadan.

Nampaknya Robert Alberts masih belum puas dengan performa para pemain pengganti.

Maka dari itu, Robert Alberts terus menggenjot pemain pengganti guna lebih siap dalam mengarungi liga 1.

Robert Alberts pun mengagendakan laga uji coba melawan Persikabo pada Rabu, 13 Juli 2022.***

Editor: Ari Irpan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler