TRANSFER LIGA EROPA: Real Madrid Bidik Song Heung Min, Sang Agen Tawarkan Cristiano Ronaldo ke Juventus

25 Juni 2022, 18:08 WIB
Real Madrid Bidik Song Heung Min, Sang Agen Tawarkan Cristiano Ronaldo ke Juventus./Tangkap Layar Kolase Foto Instagram /

JURNAL SOREANG – Real Madrid dikabarkan tertarik untuk merekrut bomber Tottenham yakni Song Heung Min.

Real Madrid mengincar Son Heung Min untuk melengkapi duet Karim Benzema dan Vinicius Jr. Apalagi Real Madrid digadang bakal memasukan Marco Asensio ke dalam daftar Penjualan.

Sementara itu, Song Heung Min di Tottenham tampil gemilang dan menjadi top skore Premier League di musim ini.

Baca Juga: Neymar dan Cristiano Ronaldo Bakal Duet Bareng di Juventus, Lawan yang Kemudian Menjadi Kawan

Song Heung Min dianggap cocok dengan gaya permainan Real Madrid karena mempunyai kecepatan yang mematikan.

Akan tetapi, rencana ini tidak akan mudah mengingat Son Heung Min masih terikat kontrak sampai tahun 2025.

Sementara, Cristiano Ronaldo dilaporkan ingin hengkang dari Manchester United.

Baca Juga: Neymar dan Cristiano Ronaldo Berpotensi Merapat ke Juventus, Si Nyonya Tua Bakal Punya Duet Menjanjikan

Hasilnya Bayern Munich tertarik untuk mendatangkannya sebagai opsi jika Robert Lewandowski benar-benar pergi.

Akan tetapi, Cristiano Ronaldo tidak akan bergabung dengan Bayern Munich karena Cristiano Ronaldo disebut masih ingin bertahan di skuad Setan Merah.

Kontrak Cristiano Ronaldo dengan Manchester United sendiri berlangsung hingga Juni 2023.

Baca Juga: Kabar Mengejutkan, Neymar dan Cristiano Ronaldo Bakal Gabung Juventus Musim 2022-2023

Namun, sang agen Cristiano Ronaldo Jorge Mendes menyebut kalau masa depan Cristiano Ronaldo di Manchester United masih belum jelas.

Hasilnya sang agen CR7 Jorge Mendes dikabarkan mencoba menawarkan Cristiano Ronaldo ke Juventus.

Cristiano Ronaldo pun akhirnya mempertimbangkan untuk meninggalkan Manchester United pada musim 2022-2023.

Baca Juga: Musim Terburuk Juventus Puasa Gelar, Si Nyonya Tua Tertatih Dominasi Duo Milan yang Tak Terbendung

Cristiano Ronaldo sendiri dilaporkan bersedia menurunkan gajinya untuk membuat transfer tersebut terwujud.

Sebagai indormasi, Cristiano Ronaldo dan Juventus sendiri pernah menjalin kerja sama pada musim 2018-2021. Hanya tiga musim ia bermain di Juventus, Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United.***

Editor: Kamila Nurdalila

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler