Prediksi UEFA Nations League Inggris vs Italia, Jadwal, Kabar Tim, Head to Head dan Susunan Pemain

10 Juni 2022, 19:02 WIB
Harry KAne masih menjadi andalan Timnas Inggris untuk meraih kemenangan pertama di UEFA Nations League. /

JURNAL SOREANG – UEFA Nations League akan melangsungkan laga big match antara Inggris vs Italia.

Pertadndingan Inggris vs Italia akan berlangsung di Stadion Molineux pada hari Minggu 12 Juni 2022, pukul 01.45 WIB.

Kedua tim masih belum menunjukan kualitas terbaiknya dalam dua pertandingan terakhir di UEFA Nations League.

Baca Juga: Polresta Bandung Siapkan 90 Personil untuk Amankan Proses Pemakaman Eril, Ini Rencana Pengamanannya

Inggris yang memiliki kedalaman skuad penuh bintang masih mencari kemenangan pertama mereka di UEFA Nations League.

Dalam dua pertandingan awal di UEFA Nations League Timnas Inggris hanya mampu meraih hasil imbang saat berjuma Jerman, dan laga perdana di awali dengan kekalahan dari Hongaria.

Sementara Italia berhasil menahan imbang Jerman dalam laga perdana mereka, dan mampu mengatasi perlawanan Hongaria dengan skor 2-1.

Baca Juga: Polisi Siap Mengawal Kedatangan Jenazah Eril di Indonesia Hingga Proses Pemakaman, ini Kata Mabes Polri

Jika berbicara kualitas serta predikat raksasa Eropa, kedua tim itu belum mampu menunjukan kinerja yang cukup bagus, terutama Timnas Inggris.

Mereka telah menjalani musim yang bagus bersama Gareth Southgate, tetapi di laga-laga besar mereka selalu kecolongan dengan hasil yang minor.

Head to Head Inggris vs Italia

Baca Juga: Tips Cinta! 10 Kata-Kata Romantis dan Lucu yang Auto Bikin Doi Baper, Bisa Dipraktekkan Nih

Dalam 28 pertemuan kedua tim, Italia memegang 10 kali kemenangan dan Inggris hanya berhasil meraih 8 kali.

10 pertemuan berakhir dengan hasil imbang, tetapi Timnas Inggris mampu mengemas 34 gol dan Italia 32 gol.

Kabar Tim Inggris vs Italia

Baca Juga: Lirik Lagu Spring Day BTS Beserta Terjemahannya, Menggambarkan Rasa Rindu untuk Orang yang Dibenci

Inggris

James Justin harus absen karena cedera, sementara Kalvin Phillips dan Fikayo Tomori keduanya diragukan. Phil Foden juga diperkirakan akan melewatkan pertandingan ini.

Italia

Roberto Mancini memiliki sejumlah pemain yang absen untuk pertandingan ini karena cedera.

Andrea Belotti dan Leonardo Bonucci telah dikeluarkan dari skuad dan tidak akan bermain melawan Inggris atau Jerman.

Baca Juga: SINGKATAN HUMOR: 27 Singkatan Nama Kota di Indonesia yang Bikin Ngakak dan Baper, Wajib Baca Nih

Cedera: Domenico Beradi, Moise Kean, Mattia Zaccagni, Nicolo Zaniolo, Andrea Pinamonti, Cristiano Biraghi, Enrico Chiesa.

Prediksi Susunan Pemain

Inggris (4-3-3): Jordan Pickford, Reece James, John Stones, Harry Maguire, Kieran Trippier, Conor Gallagher, Declan Rice, Jude Bellingham, Jarrod Bowen, Harry Kane, Jack Grealish.

Italia  (4-3-3): Gianluigi Donnarumma, Giovanni Di Lorenzo, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni, Leonardo Spinazzola, Nicolo Barella, Sandro Tonali, Lorenzo Pellegrini, Matteo Politano, Wilfried Gnonto, Giacomo Raspadori.

Baca Juga: Antisipasi Membludaknya Pelayat saat Pemakaman Almarhum Eril, Petugas Lakukan Persiapan Ini

Prediksi Skor Inggris vs Italia

Kedua tim memiliki kedalaman yang sama kuatnya, tetapi jika melihat penmpilan kedua tim di UEFA Nations League serta skuad yang akan mereka bawa.

Kami prediksi 3 poin akan dimenangkan Inggris dengan skor 1-0.***

Editor: Rivaldi Nurfikri Alghifari

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler