Rumor Transfer Serie A, Inter Milan Pede Pertahankan Ivan Perisic, Juventus Siap Rebut 2 Pemain Top Gratisan

26 Mei 2022, 14:09 WIB
Ivan Perisic, masih terkatung-katung perihal kontraknya di Inter Milan /twitter/@DeadlineDayLive/

JURNAL SOREANG - Belum resmi dibuka, tapi bursa transfer sudah menggeliat di beberapa klub top Serie A seperti Inter Milan dan Juventus.

Inter Milan dan Juventus yang musim 2021/2022 gagal menjuarai Serie A, sudah memulai persiapan jelang musim depan.

Baik Inter Milan maupun Juventus, akan mengalami beberapa perubahan komposisi pemain musim depan.

Baca Juga: Pesepakbola dari Grup A Piala Dunia yang Bisa Jadi Ancaman di Qatar, Ada Dua Pemain Liverpool

Inter Milan dikabarkan akan melepas beberapa pemainnya seperti Alexis Sanchez dan Matias Vecino.

Sementara Juventus sudah dipastikan akan ditinggal Giorgio Chiellini dan Paulo Dybala yang keduanya telah mengucapkan perpisahan.

Inter saat ini tengah disibukkan dengan upaya mempertahankan pemain terbaik mereka sepanjang musim 2021/2022, Ivan Persic.

Baca Juga: Jikan Bukan Ucapan Motivasi Dari Zinedine Zidane, Mungkin Karir Cristiano Ronaldo Tidak akan Seperti Sekarang

Perisic yang kontraknya berakhir bulan Juni 2022 esok, masih menemui ganjalan perihal perpanjangan kontraknya.

Masalah kesesuaian gaji menjadi penghalang tercapainya kesepakatannya perpanjangan kontrak pemain Kroasia tersebut.

Namun, Inter pede untuk bisa membujuk Perisic bertahan setelah dikabarkan menaikan tawaran gaji kepada sang pemain.

Baca Juga: Rumor Transfer Premier League, Manchester United Targetkan 2 Pemain Bertahan, Bagaimana Nasib Harry Maguire?

Pasalnya, jika Inter enggan menambah angka penawaran gaji, Chelsea dan Tottenham Hotspurs sudah siap menyalip dengan pastinya memberi sodoran angka lebih tinggi.

Sementara itu Juventus yang tak meraih gelar apa-apa musim 2021/2022, tampaknya akan melakukan perubahan yang cukup besar dalam skuadnya.

Dipastikan kehilangan Paulo Dybala yang justru dirumorkan akan merapat ke sang rival, Inter, Juventus menyiapkan dua nama calon rekrutan.

Baca Juga: Juara Liga Konferensi, AS Roma Selamatkan Citra Sepakbola Italia yang Timnasnya Gagal Lolos Piala Dunia 2022

Angel Di Maria yang kini berstatus free agent alias gratisan setelah tak memperpanjang kontrak di PSG, masuk jadi bidikan Si Nyonya Tua.

Nama lainnya adalah mantan pemain mereka sendiri yng pernah sukses di Turin, Paul Pogba.

Pogba diprediksi akan menjadi nama paling panas di bursa transfer musim panas 2022 ini.

Baca Juga: Rumor Transfer Premier League, Penyerang Manchester United, Edinson Cavani Diminati 2 Tim Serie A

Sama seperti Perisic, sisa kontrak Pogba di Manchester United pun akan berakhir di bulan Juni mendatang.

Sejumlah klub elit lain seperti Manchester City dan PSG juga berminat kepada gelandang Perancis itu.

Namun, peluang Juve mendatangkan Pogba masih terbuka lebar mengingat hubungan kedua pihak yang pernah terjalin sebelumnya.
***

Editor: Wildan Apriadi

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler