5 Negara Ini Miliki Pelatih Termahal di Piala Dunia 2022, Termahal Bukan Brasil, Argentina atau Portugal

20 Mei 2022, 06:12 WIB
Caption: Potret pelatih Timnas yang dengan gaji tertinggi di Piala Dunia 2022/Instagram/@hansliflick/@luisenrique/@titecoach/ /

JURNAL SOREANG-Tak hanya soal kualitas pemain, menyambut gelaran Piala Dunia 2022 beberapa negara tercatat akan membawa pelatih berkualitas dengan gaji fantastis.

Mereka dinobatkan sebagai pelatih termahal untuk mengantarkan negaranya di Piala Dunia 2022.

Dengan sokongan dana yang begitu mahal, pelatih tersebut diharapkan dapat membawa negaranya untuk berbicara banyak di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: 7 Fakta Zinedine Zidane, Bintang Prancis di Piala Dunia, Pemenang Ballon d’Or dan Pelatih Terbaik Real Madrid

Untuk selengkapnya, dikutip JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari berbagai sumber berikut 5 negara yang akan membawa pelatih termahal di Piala Dunia 2022:

1. Spanyol

Pelatih dengan gaji tertinggi di Piala Dunia 2022 nomor lima ditempati oleh Spanyol.Pada turnamen Qatar tersebut, La Furia Roja akan membawa Luis Enrique untuk mengawal skuadnya.

Mantan pelatih AS Roma dan Celta Vigo menungkangi Timnas Spanyol sejak 9 Juli 2018 menggantikan Fernando Hierro.

Baca Juga: Hadapi Liga 1 2022-2023, Pelatih Persib Robert Alberts Bakal Gelar Pemusatan Latihan di Batam, Ini Alasannya

Pelatih yang telah sukses mengawal Barcelona meraih Treble Winner ini mendapat gaji dari negara tersebut sebesar 3,37 juta Dolar atau setara dengan Rp4,48 miliar.

Kendati sukses membawa klub tersebut di level bergengsi namun pria berusia 52 tahun ini belum menyumbangkan gelar untuk Spanyol.

Pencapaian terbaik bersama Spanyol hanya menembus semifinal Euro 2020.

2. Inggris

Gareth Southgate telah membawa Harry Kane dan skuad mencapai runner up Euro 2020 yang menjadikannya pelatih dengan bayaran tertinggi ke 4 di perhelatan Qatar mendatang.

Baca Juga: Jelang Lawan Manchester City dan Tentukan Juara Liga Inggris, Ini Kata Pelatih Aston Villa, Steven Gerrard

Sebelum menungkangi Timnas senior Inggris dirinya menduduki kursi kepelatihan tim junior U-21 hingga akhirnya naik pangkat pada 2016.

Menjadi pengawal timnas senior The Three Lions Di Piala Dunia 2022, pelatih ini digaji dengan nominal 3,72 juta Dolar atau sekitar Rp5,83 miliar per tahun.

3. Prancis

Datang ke Piala Dunia 2022 dengan status juara bertahan, Prancis membawa pelatih mahal untuk bersaing di Qatar.

Baca Juga: 5 Pelatih yang Paling Boros Belanja Pemain di Bursa Transfer Eropa, Nomor 1 Masih Saja Gagal di Liga Champions

Didier Deschamp masih dipercaya mengawal Tim Ayam Jantan akhir tahun nanti yang sebelumnya juga sukses membawa skuad tersebut menjadi juara di perhelatan edisi 2018.

Tak heran jika pria berusia 53 tahun tersebut mendapat gaji fantastis sebesar 4 juta Dolar atau sekitar Rp57,9 miliar.

Di level klub dirinya juga pernah membawa Mercello juara di Liga Prancis 2010 dan 2011 silam.

Selain persaingan ketat, tantangan lain yang akan dihadapi Didier Deschamp di Piala Dunia 2022 adalah kutukan juara bertahan.

Baca Juga: Jelang Indonesia vs Thailand Sore Ini, Pelatih Thailand Mano Polking Waspadai Pemain Ini yang Disebutnya Preda

Seperti yang pernah dialami Jerman pada edisi sebelumnya yang secara mengejutkan dilibas Korea Selatan di babak pembuka.

Namun dengan modal pemain Prancis mumpuni nampaknya pelatih tersebut memiliki peluang besar mematahkan tahayul tersebut.

4. Brasil

Sebagai salah satu negara terkuat sepakbola dunia, Brasil tak akan menggaet pelatih sembarang ke turnamen akbar akhir tahun nanti.

Dana besar pun tak akan ragu digelontorkan negara pengoleksi 5 trofi Piala Dunia tersebut.

Baca Juga: PSG Kerap Digadang-gadang Gagal di Liga Champions! Eks Pelatih Les Parisiens Ungkap Seperti Ini

Nama Adenor Leonardo Bacchi atau dikenal dengan Tite dipercaya mengawal Tim Samba di turnamen Qatar mendatang.

Tite yang memiliki pengalaman di sepakbola Brasil dengan menduduki kursi pelatih di klub seperti Corinthians, Internacional, Palmeiras memiliki gaji sebesar 4,18 juta dolar Rp60,5 miliar per tahun.

Pada perhelatan Piala Dunia 2022 pemain 69 tahun akan menjadi tumpuan harapan besar untuk mengawal Neymar, Fabiano, Coutinho dan Lucas Paqueta untuk menyentuh gelar keenamnya.

Baca Juga: Santuy! Pelatih Persib Robert Alberts Tak Ingin Buru-Buru Putuskan Pemain Asia

5. Jerman

Hansi Flick menjadi pelatih dengan gaji tertinggi di Piala Dunia 2022.Di perhelatan tersebut dirinya akan mengawal Jerman untuk menyabet gelar juara kelimanya.

Berkarir dengan timnas tersebut dirinya diberi gaji sebesar 7,8 juta Dolar atau setara dengan Rp112,9 miliar per tahun.

Pria berusia 57 tahun itu memulai kiprahnya bersama Der Panzer untuk Menggantikan Joachim Low setelah gagal membawa Jerman di Piala Dunia 2018.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler