MENGERIKAN, Argentina Siap Bombardir Tim Lawan di Piala Dunia 2022 Qatar, Begini Striker Tajam Albicelestes

4 Mei 2022, 20:48 WIB
Argentina siap bombardir tim lawan di Piala Dunia 2022 Qatar. /Instagram @afaseleccion/

JURNAL SOREANG - Skuad Argentina begitu mengerikan dengan komposisi striker yang siap bombardir tim lawan di gelaran Piala Dunia 2022 Qatar.

Deretan striker Argentina seperti Giovanni Simeone, Lionel Messi, Paulo Dybala, Laotaro Martinez, Di Maria kemungkinan besar akan dimainkan di Piala Dunia 2022 Qatar.

Lionel Scaloni pelatih Argentina tersebut sebetulnya sudah tidak hawatir lagi mengenai daya dobrak tim Albicelestes.

Baca Juga: Macet Bikin Capek Pengendara, Polisi Gercep Bagikan Minuman Gratis di Nagreg Pada H+1 Lebaran Idul Fitri

Pasalnya skuad Argentina kini sedang berada di fase kejayaan, terbukti dengan berhasilnya menyabet gelar copa america 2021 dan lolos dari babak kualifikasi di Piala Dunia 2022 Qatar tanpa terkalahkan.

Pada babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar, Argentina telah bertanding sebanyak 17 kali pertandingan, Albicelestes berhasil meraih kemenangan sebanyak 11 kali dan 6 kali seri.

Ditambah lagi performa Lionel Messi di klub PSG semakin membaik, tentunya hal positif tersebut diharapkan berdampak besar kepada Timnas Argentina di gelaran Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Waduh, Jalur Wisata di Garut Macet hingga Berjam-jam, Ini Penyebabnya

Bukan hanya Lionel Messi, Argentina masih memiliki striker tajam lainnya diantaranya Giovanni Simeone yang sedang on fire bersama salah satu klub Seria A.

Giovanni Simeone menjelma menjadi striker paling tajam pada musim ini, sehingga posisi lini depan kerap kali terjadi perubahan.

Giovanni Simeone adalah anak Diego Simeone ( legenda Argentina yang kini melatih Atletico Madrid), sehingga nama Giovanni Simeone bukanlah nama baru.

Baca Juga: Ada Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, Ini Dia 5 Penyerang Terbaik yang Pernah Bermain di La Liga Spanyol

Penyerang yang bisa dibilang memiliki usia muda tersebut pun kini berada pada performa yang menyakinkan dengan sejumlah aksinya dalam pertandingan.

Adapun catatan Giovanni Simeone dalam karier sepak bola bersama klub Seria A amatlah produktif.

Tercatat Giovanni Simeone ketika membela klub Genoa pada tahun 2016-2017 ia berhasil mencetak 14 goal dan 2 assist dalam 37 pertandingan.

Baca Juga: Inggris VS Skotlandia Jadi Rivalitas Timnas Sepakbola Tertua Dunia, Akankah Ada di Piala Dunia 2022?

Selanjutnya ketika membela klub Fiorentina pada tahun 2017-2019, striker yang satu ini berhasil mencetak 22 goal dan 8 assist dalam 80 pertandingan.

Giovanni Simeone ketika membela Cagliari pada tahun 2019-2021 berhasil mencetak 18 goal dan 6 assist dalam 72 pertandinga.

Terakhir Giovanni Simeone membela klub Verona 2021 sampai saat ini, telah mencetak 16 goal dan 4 Assist dalam 28 pertandingan.

Baca Juga: Bukan Messi, 5 Pemain Dikenal Lambat Tapi Paling Berpengaruh, Pernah Juara Piala Dunia

Tentunya hal itu menjadi catatan penting bagi Timnas Argentina untuk memperhitungkan Giovanni Simeone menjadi pemain depan di Piala Dunia 2022 Qatar nanti.

Alhasil akan menambah daya dobrak Argentina dan siap bombardir pertahan lawan pada gelaran Piala Dunia 2022 Qatar di bulan November.***

Editor: Ade Mamad

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler