5 Fakta Menarik Grup H di Piala Dunia 2022, Ternyata Diisi Tim dari Empat Benua Berbeda, Ronaldo Gacor Lagi?

21 April 2022, 06:27 WIB
Caption foto: 5 fakta menarik Grup H di Piala Dunia 2022, memiliki tim dari empat benua berbeda/Tangkap Layar Instagram/@go.qatar.2022 /

JURNAL SOREANG - Piala Dunia 2022 dijadwalkan akan berlangsung di Qatar pada 21 November sampai 18 Desember akhir tahun ini.

FIFA mengundi pembagian grup Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar. Ada 8 grup yang masing-masing berisi 4 tim.

Grup H tampaknya cukup mencuri perhatian banyak orang. Grup ini merupakan 1 dari 2 grup yang timnya berasal dari 4 benua berbeda.

Baca Juga: Resmi! Inilah Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022 di Qatar Mulai 21 November, Catat Jadwal dari Grup A Sampai H

Berikut 5 fakta menarik Grup H di Piala Dunia 2022.

1. Hanya Uruguay yang pernah meraih trofi Piala Dunia

Dari empat tim yang ada di Grup H, ternyata hanya Uruguay yang pernah menjuarai Piala Dunia. Uruguay merupakan pemenang Piala Dunia 1930 dan 1950.

Portugal yang digadang-gadang jadi tim terkuat di Grup H malah belum pernah meraih trofi tersebut.

Begitu pula dengan Ghana dan Korea Selatan yang belum pernah merasakan gelar juara Piala Dunia.

Baca Juga: Beringas! Potensi Skuad Uruguay Raksasa Conmebol Grup H Piala Dunia 2022 Qatar, La Celeste Siap Ancam Portugal

Walau begitu, peluang masih terbuka lebar bagi setiap tim untuk meraih trofi ajang empat tahunan itu.

2. Grup H memiliki tim dari empat benua berbeda

Grup H terdiri dari Portugal, Ghana, Uruguay, dan Korea Selatan.Setiap perwakilan Eropa, Asia, Amerika, dan Afrika ada di grup ini.

Pastinya laga-laga di Grup H akan mempertunjukkan pertandingan yang menarik.

Grup A juga memiliki peserta dari empat benua, yaitu Qatar, Ekuador, Senegal, dan Belanda.

Baca Juga: 6 Calon Rising Star di Piala Dunia 2022, Wonderkid Les Bleus hingga Der Panzer

Hanya saja Qatar tak mengikuti undian karena negara tersebut merupakan tuan rumah Piala Dunia 2022.

3. Jadwal pertandingan Grup H Piala Dunia 2022

- Klasemen Grup H

Jadwal  Pertandingan

24 November 2022 : Uruguay Vs Korsel

24 November 2022 : Portugal Vs Ghana

28 November 2022 : Korsel Vs Ghana

28 November 2022 : Portugal Vs Uruguay

2 Desember 2022 : Ghana Vs Uruguay

2 Desember 2022 : Korsel Vs Portugal

4. Deretan pemain termahal di Grup H Piala Dunia 2022

Bruno Fernandes menjadi pemain termahal di Grup H Piala Dunia 2022.

Pemain Manchester United itu dibanderol dengan harga 90 juta euro atau setara Rp1,4 triliun.

Baca Juga: Sadis! 2 Pertandingan Grup H Piala Dunia 2022 yang Penuh Dendam Lama, Begini Sejarahnya

Di posisi kedua, terdapat Son Heung Min yang dibanderol 80 juta euro atau Rp1,27 triliun.

Bernardo Silva menempati posisi ketiga dengan banderol 75 juta euro atau setara Rp1,19 triliun.

Pemain Uruguay Federico Valverde menempati posisi kelima dengan banderol Rp1,03 triliun. Dalam daftar top sepuluh, sayangnya tak ada nama pemain asal Ghana.

Baca Juga: Profil Timnas Portugal, Grup H Piala Dunia 2022 Qatar, Lolos 6 Kali Beruntun Tapi Prestasi Terbaik Semifinalis

5. Pelatih Korea Selatan akan melawan negaranya sendiri

Tak banyak yang tahu bahwa pelatih Korea Selatan, Paulo Bento, merupakan pelatih asal Portugal.

Dia ditunjuk melatih Korea Selatan pada 17 Agustus 2018. Sebelumnya, Bento juga pernah melatih Portugal pada 2010—2014.

Artinya, Bento akan menghadapi negara dan mantan tim asuhnya di Grup H Piala Dunia 2022.***

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler