Simak! Jadwal Turnamen Bulutangkis Internasional di Bulan April 2022

1 April 2022, 15:58 WIB
Simak! Jadwal Turnamen Bulutangkis Internasional di Bulan April 2022 /PBSI/

JURNAL SOREANG – Bulan Maret telah berakhir dan serangkaian ajang dan turnamen telah selesai digelar.

Kini di bulan April BWF kembali meluncurkan jadwal resmi terbaru dari turnamen bulutangkis internasional akan digelar bulan ini.

Pada Minggu pertama di tanggal 5-10 April akan digelar turnamen Korea Open Badminton Championship 2022.

Baca Juga: Gareth Southgate Mengatakan Inggris Bisa Memenangkan Piala Dunia Kalau Tampil Sempurna

Lalu pada 12-17 April 2022 masih di Korea Selatan akan digelar turnamen Korea Masters Badminton Championships 2022.

Di minggu berikutnya pindah ke Eropa yaitu tepatnya di Spanyol akan dilaksanakan Madrid 2022 Europan Championships 2022.

Tanggal 26-29 ada turnamen San Salvador XXV Pan Am Individual Championships 2022.

Baca Juga: Kembalikan Uang Rp50 Juta dari Pemberian Afiliator Indra Kenz, Lord Adi: Datang dan Pergi dengan Mudah

Kemudian tanggal 26 April – 1 Mei akan dilaksanakan ajang Kejuaraan Asia Individu 2022 di Manila Filipina.

Dan terakhir ajang di benua Australia yaitu Melbourne Victor Oceania Championship 2022 yang dilaksanakan 28 April – 1 Mei 2022.

Turnamen tersebut akan diikuti oleh seluruh perwakilan negara di dunia termasuk Indonesia yang sudah mendaftarkan beberapa atletnya.

Baca Juga: Timnas Portugal Lolos Piala Dunia 2022 Qatar, Akan Jadi Ajang Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor Baru, Apa Saja?

Bahkan PBSI telah merilis nama-nama yang akan didaftarkan pada ajang Korea Master 2022 meskipun ada beberapa nama yang mundur salah satunya adalah Minions karena Marcus Fernaldi mengalami Cidera dan harus menjalani Operasi.

Itulah beberapa turnamen bulutangkis di bulan April!***

Editor: Sam

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler