Ciro Alves Resmi Berpisah dengan Persikabo Musim Depan, Netizen: Welcome To Persib

7 Maret 2022, 15:00 WIB
Ciro Alves Resmi Berpisah dengan Persikabo Musim Depan, Netizen: Welcome To Persib /Instagram @cirooficial

JURNAL SOREANG - Pemain kunci Persikabo 1973, Ciro Henrique Alves Ferreira e Silva (Ciro Alves) telah resmi berpisah dengan timnya di musim depan.

Mengutip akun Instagram @pengamatsepakbola, hal itu diungkapkan olehnya sendiri.

Diketahui Ciro sudah membela Persikabo sejak 2019 dan telah mencetak 31 gol.

Baca Juga: Polisi Tetapkan Tersangka Pemerkosa dan Pembunuh Wanita di Sawah Besar

Faktanya, Kontrak dari Ciro Alves memang berakhir tahun ini.

Muncul pertanyaan. Kemana kah selanjutnya pemain depan berbahaya ini akan berlabuh?

Di kolom komentar akun Instagram @pengamatsepakbola, ada netizen yang berkata Ciro bakal bergabung dengan Persib Bandung.

Baca Juga: Pacar Afiliator Binary Option Indra Kenz, Vanessa Khong Diperiksa Pekan Ini, Polisi: Kita Sita-sita Semuanya

"Welcome to persib bandung," kata salah satu netizen.

"Duet DDS & Ciro colek @persib bos @teddy.tjahjono. Buat musim depan boss," kata netizen lain.

Namun ada juga warganet yang beranggapan, Ciro Alves akan memperkuat klub lain selain Persib.

"Come to persija ciro gantiin simic yang sering jatohan," ujar salah satu netizen.

Baca Juga: Ungkapan Pedas Chef Juna ke Peserta MasterChef Indonesia Ini Bikin Bengong, Netizen: Cabe Kalah Pedasnya

Sudah Berhembus Sejak Lama

Rumor Ciro Alves yang berlabuh ke Persib diketahui sudah berhembus sejak lama.

Kini, rumor itu diperkuat dengan duet David da Silva dan Bruno Cantanhede yang tak maksimal.

Banyak isu beredar kalau Ciro akan gabung bersama Persib dan diduetkan dengan David da Silva, mengganti Bruno.

Sebelumnya, Persib Bandung di bursa transfer dirumorkan akan berjodoh dengan Bruno Matos, Konate, Youssef Ezzejjari hingga Ciro Alves.

Baca Juga: Tanggapi Foto Viral Indra Kenz, Polri Beberkan Kondisi Tersangka Afiliator Binary Option Selama di Rutan

Namun semua publik terkejut. Tak ada satupun rumor yang benar. Persib Bandung malah mendatangkan pemain dari liga 1 Vietnam.

Ujung-ujungnya, Persib Bandung mendatangkan Bruno Cantanhede, pemain kelahiran Brazil yang sebelumnya bermain untuk salah-satu klub liga1 Vietnam.***

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler