Wajib Tahu! 5 Negara Besar Ini Belum Pernah Jadi Tuan Rumah Piala Dunia, Kok Bisa?

13 Februari 2022, 07:00 WIB
Wajib Tahu! 5 Negara Besar Ini Belum Pernah Jadi Tuan Rumah Piala Dunia /YouTube

JURNAL SOREANG - Ternyata 5 negara besar ini belum pernah jadi tuan rumah Piala Dunia.

Padahal 5 negara besar ini merupakan langganan Piala Dunia dan prestasinya pun tidak bisa dianggap remeh.

Tentu menjadi tuan rumah Piala Dunia merupakan keinginan setiap negara. Sebab akan banyak keuntungan yang didapat.

Baca Juga: Setelah Senggol Kenwilboy, Bobon Santoso Kini Sindir Salah Satu Affiliator Binary Option Lain, Ini Sosoknya

Keuntungan menjadi tuan rumah Piala Dunia salah-satunya dapat meningkatkan ekonomi.

Namun siapa sangka, ternyata 5 negara yang memiliki timnas sepak bola hebat ini justru belum pernah kebagian jadi tuan rumah Piala Dunia.

Berikut 5 negara besar yang belum pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia.

Baca Juga: Ternyata Ini Minuman Mujarab Pesepakbola Langganan Piala Dunia, Simak Penjelasannya

  1. Portugal

Timnas Portugal merupakan tim yang kuat dan diperkuat oleh beberapa pemain bintang.

Hampir semua pemain Portugal merupakan bintang sepak bola, mulai dari Cristiano Ronaldo, Felix, hingga Pepe dan masih banyak lainnya.

Prestasinya pun tak bisa dianggap enteng. Portugal baru saja menjadi juara Piala Euro 2020.

Baca Juga: Foto-Foto ini Mengungkap dan Mengubah Fakta tentang Piala Dunia, Begini Cerita dan Kronologinya

Namun sayang, justru Portugal belum pernah kebagian menjadi tuan rumah Piala Dunia.

  1. Belanda

Belanda sudah pasti merupakan tim bertabur bintang, dan prestasinya pun tak bisa dianggap enteng.

Walau tak pernah juara Piala Dunia, tapi Belanda pernah beberapa kali masuk final Piala Dunia, yaitu pada tahun 1974, 1978, 2010.

Baca Juga: Ini Harapan Pelatih PSIS Saat Menghadapi Persib, Selasa 15 Feruari 2021

Karena sering masuk final namun tak pernah juara, akhirnya Belanda pun dijuluki sebagai juara tanpa mahkota.

Belanda kabarnya telah mengajukan proposal sebanyak tiga kali untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia pada FIFA.

Namun keinginannya menjadi tuan rumah Piala Dunia belum dikabulkan FIFA.

Baca Juga: Serie A Italia : Napoli vs Inter Milan, Prediksi Skor, H2H, Susunan Pemain, Kabar Tim dan Live Streaming

  1. Belgia

Belgia memang tak memiliki catatan panjang di Piala DUnia. Namun Belgia yang sekarang sangatlah beda.

Belgia kini tengah berada di generasi emasnya, dimana semua pemain timnas Belgia merupakan bintang sepak bola.

Bintang sepak bola seperti Eden Hazard, Lukaki, hingga Kevin De Bruyne pun mengisi skuad Belgia.

Baca Juga: Tragedi Mineirazo, Timnas Jerman Bantai Brazil Dihadapan Pendukungnya pada Piala Dunia 2014

Maka tak heran langsung mampu menjadi juara ketiga di Piala Dunia 2018 lalu di Rusia.

Namun hingga kini Belgia belum pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia.

  1. Denmark

Walau Denmark tak banyak memiliki pemain bintang dunia, tapi Denmark merupakan tim yang sangat menyulitkan tim-tim besar.

Permainan yang kompak menjadi kekuatan Denmark, walau Denmark tak diperkuat oleh banyak pemain bintang.

Baca Juga: Liga Inggris : Everton vs Leeds United, Prediksi Skor dan Head to Head

Hingga kini Denmark belum sekali pun merasakan menjadi tuan rumah Piala Dunia.

Hal itu berbeda dengan negara tetangganya, Swedia yang pernah menjadi Piala Dunia.

  1. Kolombia

Kolombia merupakan negara Benua Amerika, yang memiliki timnas sepak bola kuat.

Sebenarnya Kolombia pernah memiliki kesempatan untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia tahun 1986.

Baca Juga: Bapak-Bapak Sarungan Santuy Nonton Tes MotoGP Mandalika 2022, Tim Repsol Honda: Private or Publik Test?

Namun kala itu di Kolombia terjadi konflik besar. Mulai dari kisruh politik hingga perang antar genk di Kolombia.

Alhasil Kolombia pun mengundurkan diri menjadi tuan rumah Piala Dunia. Sebagai penggantinya, FIFA menunjuk Mexico sebagai taun rumah Piala Dunia kala itu.***

Editor: Ari Irpan

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler