Prediksi Skor Chelsea VS Palmeiras, Piala Dunia Antarklub 2022 Malam Ini

12 Februari 2022, 03:15 WIB
Prediksi Skor Chelsea VS Palmeiras, Piala Dunia Antarklub 2022 Malam Ini /Instagram.com/@fifaworldcup

JURNAL SOREANG - Dalam artikel ini akan dibahas soal prediksi skor Chelsea VS Palmeiras, serta lineup pemain dalam final Piala Dunia Antarklub 2022.

Laga Chelsea VS Palmeiras rencananya akan dihelat pada Sabtu, 12 Februari 2022 pukul 23.30 WIB.

Chelsea berhasil melaju ke laga final Piala Dunia Antarklub setelah mengalahkan Al Hilal dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga: Simak! Banyak Begadang Bikin Mata Berkantung? Yuk Redakan dengan Cara Ini

Gol dari Romelu Lukaku menjadi pembeda di laga tersebut.

Sedangkan sang lawan, Palmeiras melaju ke final setelah mengalahkan Al Ahly dengan skor 2-0.

Chelsea dipastikan akan berjuang habis-habisan di laga final nanti.

Sebab ini bukan kali pertama The Blues berada di final Piala Dunia Antarklub. Sekitar 10 tahun yang lalu, mereka gagal meraih trofi ini.

Baca Juga: Fakta Baru! Polisi Sebut Korban Aplikasi Trading Binomo Dijanjikan Keuntungan 85 Persen

Itu terjadi tepatnya pada 16 Desember 2012. Lawan mereka, Corinthians menang dengan skor tipis 1-0.

Chelsea tentunya tak akan mengulangi kesalahan yang sama untuk kedua kalinya.

Kali ini, skuad asuhan Thomas Tuchel datang dengan kekuatan yang lebih matang.

Baca Juga: Jelang Lawan Ghana Pada Perebutan Tiket Lolos ke Piala Dunia 2022, Pemain Nigeria Leon Balogun Alami Cedera

Prediksi Susunan pemain Chelsea vs Palmeiras

Chelsea (3-4-3): Kepa Arrizabalaga; Antonio Rudiger, Thiago Silva, Andreas Christensen; Cesar Azpilicueta, N'Golo Kante, Jorginho, Marcos Alonso; Kai Havertz, Mason Mount, Romelu Lukaku.

Palmeiras (4-2-3-1): Weverton; Marcos Rocha, Luan Garcia, Gustavo Gomez, Joaquin Piquerez; Ze Rafael, Danilo; Dudu, Raphael Veiga, Gustavo Scarpa; Roni.

Prediksi Skor Chelsea vs Palmeiras

Baca Juga: Simak! 4 Bahan Alami Untuk Membantu Menghilangkan Bau Badan, Salah Satunya Lemon

Palmeiras tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi, jadi mereka tidak bisa dianggap enteng.

Palmeiras tentunya ingin mengulang apa yang dilakukan rival domestik mereka, Corinthians pada 2012 yang mengalahkan Chelsea di final.

Prediksi akhir: Chelsea 2-0 Palmeiras.***

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler