Arsenal Keok oleh Tim Promosi di Laga Pembuka Liga Inggris, Pengamat Sepakbola: Layak Kalah, Arteta Out

14 Agustus 2021, 16:35 WIB
Seruan 'Arteta Out' kembali muncul buntut kelalahan Arsenal dari Brentford di laga perdana Liga Inggris. /REUTERS/Adam Davy.

JURNAL SOREANG - Klub asal kota London, Arsenal mengawali Liga Inggris dengan hasil yang sangat mengecewakan.

Mereka menelan kekalahan oleh tim promosi di laga pertama Liga Inggris, yaitu Brentford dengan skor dua gol tanpa balas.

Salah satu pengamat sepakbola tanah air, Justinus Lhaksana (Coach Justin) menilai Arsenal sangat layak mendapatkan kekalahan ini.

Baca Juga: Gegara Messi Hengkang ke PSG, Dampak Ekonomi Dirasakan Langsung oleh Barcelona

Bahkan, Coach Justin mendoakan Arsenal agar kalah di lima laga pembuka Liga Inggris, supaya sang pelatih yaitu Mikel Arteta dipecat dari kursi kepelatihannya.

"Layak kalah asli, biar 5x beruntun kalah terus dipecat," tulis Coach Justin dalam akun Twitter pribadinya, @CoachJustinL

Cuitan milik Coach Justin tersebut dibalas oleh netizen dan followersnya. Kolom komentar dipenuhi oleh warganet yang setuju terhadap pendapat dari mantan pelatih timnas futsal Indonesia tersebut.

"Enakan kalo dah 5x kalah bubarin aja coach jdi komunitas ojol jgn jdi club bola lgi," kata salah satu netizen.

Baca Juga: Meski Masa Pandemi Covid 19, Panitia Kompetisi Liga 1 Sudah Kantongi Izin Polri

"Amiin...maennya ga jelas coach. Arteta kebanyakan gaya di pinggir lapangan," kata netizen lainnya.

"Bener coach.. Gw setuju sama lu.. Artet gk punya taktik.. Kalah aja terus sampe 5x gw setuju biar bisa ganti pelatih yg kompeten.. Kaya conte atau siapa lah yg ada pengalaman nya.. Ini juga kalo dtgin pemain juga percuma kalo taktinya gini2 aja gk berubah," ujar netizen lain.

Kalahnya Arsenal di partai pembuka tersebut juga menyisakan hujatan bagi Mikel Arteta dan orang dibalik transfer pemain The Gunners, yaitu Edu.

Keputusan transfer yang dilakukan Edu di Arsenal kini menyisakan sebuah tanda tanya besar.

Baca Juga: 10 Pemain dengan Bayaran Tertinggi di PSG, Gaji Messi Capai Rp14,5 Miliar Per Minggu

Aktivitas transfer Arsenal dalam beberapa musim belakangan memang cukup mengecewakan.

Sosok yang mereka datangkan dari klub lain kebanyakan tak berbuah hasil alias zonk. Tengok saja David Luiz, Willian, hingga Nicolas Pepe.

David Luiz yang paling parah. Menurut laporan, ia menerima bayaran sebesar 100 ribu pounds per pekan selama membela Arsenal.

Namun ia tidak memberikan perubahan yang besar di lini pertahanan dan bahkan sering melakukan blunder fatal.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Twitter @CoachJustinL

Tags

Terkini

Terpopuler