Politisi PDIP Temui Kabaharkam Usai Sebut Kapolri Dukung Salah Satu Paslon di Pemilu 2024, Ini Tujuannya

- 13 Februari 2024, 11:15 WIB
Kabaharkam Polri, Irjen Pol Fadil Imran saat memberikan keterangan
Kabaharkam Polri, Irjen Pol Fadil Imran saat memberikan keterangan /PMJ News

JURNAL SOREANG - Kabaharkam Polri, Komjen Pol Fadil Imran menerima kunjungan politisi PDIP, Henry Yosodiningrat di Baharkam Polri pada Senin, 12 Februari 2024.

Tujuan kedatangan Henry terkait pernyataannya yang tergolong kontroversial, yakni arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk memenangkan salah satu paslon di Pemilu 2024.

Fadil memberi bantahan dan memastikan bahwa Polri tetap netral dalam Pemilu 2024. Ia juga meminta masyarakat tak terpengaruh informasi bohong alias hoax.

Baca Juga: Kapolri Telepon Kapolda Instruksikan Pemenangan Salah Satu Paslon di Pemilu 2024, Kadiv Humas: Hoax

"Kemarin ada sebuah fenomena. Namun setelah bertemu dan saya menjelaskan, beliau bisa paham," ucap Fadil Imran dalam keterangannya, Selasa, 13 Februari 2024.

Fadil menegaskan, Polri netral dalam Pemilu dan tidak akan berpolitik praktis sebagaimana telah diatur dalam UU tentang Kepolisian dan Peraturan Polisi.

"Kita semua ini dari zaman sekolahan sampai sekarang, doktrin itu juga melekat dalam diri kita. Etika pengabdian kita sebagai insan Bhayangkara saya kira itu menjadi fondasi, etika kenegaraan kita juga menjadi pegangan buat kita semua," tutur Fadil.

Baca Juga: So Sweet! Ini Dia 10 Link Twibbon Hari Valentine 2024, Pasang di IG, Facebook, X, TikTok

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x