Energi Hijau Jadi Primadona AIPF 2023: ASEAN dan Indo Pacific Fokus pada Transisi Energi Bersih

- 8 September 2023, 14:30 WIB
Energi Hijau Jadi Primadona AIPF 2023: ASEAN dan Indo Pacific Fokus pada Transisi Energi Bersih
Energi Hijau Jadi Primadona AIPF 2023: ASEAN dan Indo Pacific Fokus pada Transisi Energi Bersih /

JURNAL SOREANG - Jakarta, 7 September 2023 Kabar baik datang dari ASEAN Indo Pacific Forum (AIPF). Proyek EV Ecosystem and Value Chain menjadi salah satu proyek yang paling diminati dalam forum tersebut. Menurut Wakil Menteri BUMN, Rosan Roeslani, lebih dari 50 orang hadir dalam presentasi proyek tersebut, bahkan kapasitasnya tidak mencukupi.

Transisi energi dan energi hijau menjadi topik yang sedang hangat diperbincangkan. Kawasan Asia Tenggara memiliki target pengurangan emisi yang didasarkan pada proyeksi data. 

Tanpa tindakan mitigasi perubahan iklim, PDB ASEAN diperkirakan akan menurun pada tahun 2048, menjadikan ASEAN sebagai pasar yang paling rentan di kawasan Asia. 

Baca Juga: ASEAN Kanada Jalin Kemitraan Strategis dan Kuatkan Ketahanan Pangan: Mengatasi Tantangan Bersama

Untuk mencapai target pengurangan emisi tersebut, diperlukan investasi kumulatif sebesar lebih dari US$1,5 triliun pada tahun 2030.

KTT ke 43 ASEAN yang diselenggarakan di Jakarta pada 5-7 September 2023 mencerminkan semangat negara-negara ASEAN dalam mendorong penggunaan energi ramah lingkungan. 

Dalam AIPF, topik diskusi utama adalah energi terbarukan, pengembangan hidrogen hijau, amonia hijau, alumina pengolahan, rantai nilai baterai, serta infrastruktur jalan tol dan pelabuhan.

Baca Juga: Menuju Transformasi Digital: Kolaborasi Menkominfo dan Akademisi dalam Mewujudkan Visi Digitalisasi Indonesia

Pada hari kedua AIPF, Rabu, 6 September 2023, diadakan Leaders Talk, Briefers, CEO Fireside Chat, dan panel diskusi. Semua sesi tersebut membahas tiga subtema AIPF, yaitu Infrastruktur Hijau dan Rantai Pasok yang Tangguh, Pembiayaan Berkelanjutan dan Inovatif, serta Transformasi Digital Inklusif dan Ekonomi Kreatif.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah