Catat! BerikutnNomor Telepon Penting Siaga Mudik yang Wajib Diketahui untuk Mendapatkan Layanan

- 16 April 2023, 20:25 WIB
Ilustrasi, Catat! BerikutnNomor Telepon Penting Siaga Mudik yang Wajib Diketahui untuk Mendapatkan Layanan
Ilustrasi, Catat! BerikutnNomor Telepon Penting Siaga Mudik yang Wajib Diketahui untuk Mendapatkan Layanan /Pixabay

JURNAL SOREANG - Jelang cuti bersama mudik lebaran 2023 persiapan semakin dimatangkan dengan menjaga kesehatan fisik, perencanaan keuangan, cek kondisi kendaraan dan persiapan lainnya.

Bukan hanya masyarakat pemudik saja yang saat ini disibukan dengan persiapan mudik, tetapi juga dinas terkait yang selalu berupaya siaga membantu masyarakat.

Misalnya kepolisian, dinas perhubungan, tenaga kesehatan dan dinas lainnya yang bekerja keras menjaga kelancaran dan keamanan mudik.

Baca Juga: Bikin Seru! Berikut 5 Karakter Paling Populer dalam Demon Slayer Menurut MyAnimeList

Untuk itu, ada satu hal lagi yang penting untuk dicatat masyarakat, yaitu nomor telepon dari dinas-dinas terkait, dikala menghadapi situasi darurat diperjalanan mudik.

Diantaranya nomor berikut:

1. Info Mudik Lebaran dari Departemen Perhubungan, dapat diakses juga melalui info151dephub.go.id dan melalui Nomor 151

2. Kehabisan bahan bakar diperjalanan? Hubungi Pertamina Delivery Service 135

Jika kendaraan mengalami kendala diperjalanan dapat menghubungi:

Baca Juga: Simak! Berikut Rekomendasi Anime Untuk Pecinta Pertarungan Film Kartun, Selain Naruto

3. Jasa Marga 24 Jam 14080

4. Informasi Jalan Tol 0813-8006-8000

Untuk melaporkan kecelakaan atau sesuatu yang membutuhkan evakuasi segera hubungi:

5. Kepolisian 110/151

6. Nomor Darurat Terintegrasi 112

7. Ambulance 119

8. Ambulance Jakarta (021) 65303118

9. BPJS Kesehatan 1-500-400 / 165

10. Basarnas 115

11. Posko Bencana Alam 129

12. Pemadam Kebakaran 113

Apabila mengalami gangguan berkaitan dengan aliran listrik:

Baca Juga: Berstatus Tersangka, Ini Peran Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung dalam Kasus Proyek CCTV dan Smart City

13. PLN 123

Tentunya kita tidak menginginkan hal buruk terjadi, karena itu lah sebaiknya melakukan persiapan yang matang akan mengantisipasi keadaan-keadaan darurat.

Share informasi bermanfaat ini, untuk saling melindungi dan ciptakan suasana mudik aman dan nyaman.***

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @indonesiabaik.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah