Pulang Ibadah Umrah, Akhirnya Lesti Kejora Berdamai Setelah Mencabut Laporan KDRT yang Menimpanya

- 14 Oktober 2022, 12:54 WIB
Pulang Ibadah Umrah, Akhirnya Lesti Kejora Berdamai Setelah Mencabut Laporan KDRT yang Menimpanya
Pulang Ibadah Umrah, Akhirnya Lesti Kejora Berdamai Setelah Mencabut Laporan KDRT yang Menimpanya /Instagram @lestykejora

JURNAL SOREANG - Lesti Kejora cabut laporan kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), yang dilakukan sang suami Rizky Billar.

Awalnya laporan dilayangkan Lesti Kejora terhadap suaminya, rizky Billar yang kini dicabut jembali olehnya.

Terkait pencabutan laporan oleh Lesti Kejora, Kuasa hukum Rizky Billar enggan mengungkap alasan Lesti mencabut laporan tersebut.

Baca Juga: Simak! Jelang Pemilu 2024, Berikut Jadwal Ujian CAT Bagi Calon Anggota Panwaslu Kecamatan, Waktu dan Lokasinya

Dilansir editornews, Lesti baru pulang menunaikan ibadah umrah ke Makkah, setelah kembali ke Tanah Air pada Kamis, 13 Oktober kemarin.

Lesti langsung datangi suaminya, Rizky Billar yang mendekam di Rutan Polres Metro Jakarta Selatan usai ditetapkan sebagai tersangka kasus KDRT.

Mengenai pencabutan laporan KDRT oleh Lesti Kejora dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan.

Baca Juga: Rizky Billar Ditetapkan Tersangka dan Ditahan Soal Kasus KDRT, Lesti Kejora Datangi Kantor Polisi, Ada Apa?

Namun kata Zulpan, Polisi tidak serta merta menghentikan proses hukum yang telah berjalan.

Sebelumnya, usai resmi ditetapkan sebagai tersangka, pria kelahiran Medan, 12 Juli 1995 tersebut resmi menjadi tahanan Rutan Polres Metro Jakarta Selatan untuk 20 hari ke depan.

Billar terbukti telah melakukan tindakan kekerasan terhadap istrinya, Lesti Kejora usai ketahuan berselingkuh. Hal ini terungkap setelah penyanyi asal Cianjur tersebut membawa bukti visum kepada polisi.

Baca Juga: Doa Berikut Jika Dibaca dalam Sujud Terakhir Shalat, Malaikan akat Bantu Selesaikan Masalah Kita

Belakangan, aktor sekaligus presenter tersebut mengakui tindakan kekerasan yang dilakukannya kepada Lesti.

Billar marah karena perselingkuhannya terendus, ditambah lagi Lesti minta dipulangkan ke rumah orangtuanya.

Dari sanalah awal semuanya terjadi, Rizky Billar mendorong hingga mencekik Lesti menggunakan kedua tangannya dan menjatuhkannya.

Baca Juga: Prediksi Premier League Wolverhampton vs Nottingham Forest 15 Oktober 2022, Starting Line Up, H2H, Skor

Kasus Dugaan KDRT yang menjerat Rizky Billar dengan sang istrinya Lesti kejora berakhir damai, setalah ibu satu anak itu mencabu laporannya.

Penasihat hukum Rizky Billar, Surya Darma Simbolon mengklaim, Lesti Kejora telah mencabut laporan polisi (LP) di Polres Metro Jaksel.

"Iya berdamai mereka. Sudah dicabut surat Pencabutan sudah di tanda tangan. Surat sudah dikasihkan langsung. Fisiknya sudah ada di atas," kata Surya di Polres Metro Jaksel, Kamis 13 Oktober 2022.

Baca Juga: Komentar Pedas Netizen Hiasi Video Viral Anjaycol4 di TikTok

Surya menerangkan, pelapor dan tersangka telah bertemu di salah satu ruangan Polres Metro Jaksel. Penyidik memfasilitasi pertemuan kedua belah pihak. Surya bahkan menyampaikan, Lesti Kejora sampai meneteskan air mata.

"Ada lah pasti (pelukan). Jelas Lesti menanggis di ruang Kanit, kita juga biarkan mereka bebas di situ. Mereka suami-isteri kita gak mau intervensi mereka, biarkan mereka lepas saja di situ," ujar dia.

Surya menolak berkomentar terkait alasan Lesti Kejora mencabut laporan KDRT. Dia hanya menyampaikan, penasihat hukum pelapor dan kliennya menyaksikan penandatangan surat pencabutan laporan.

Baca Juga: Keren! Inilah Deretan Karakter Naruto yang Miliki Kostum Terbaik, Jadi Inspirasi Cosplayer di Sejumlah Negara

"Itu gak bisa saya sampaikan itu internal mereka antara mereka suami isteri kita hanya menyaksikan. Surat pencabutan tadi di depan saya kesepakatan mereka berdua," ucap Surya.

Kendati, Rizky Billar belum bisa langsung bebas. Surya menyebut, ada prosedur yang harus dilalui.***

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah