Usut Tragedi Kanjuruhan Pemerintahan Bentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta, Ini Daftar Anggotanya

- 4 Oktober 2022, 11:56 WIB
Usut Tragedi Kanjuruhan Pemerintahan Bentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta, Ini Daftar Namanya
Usut Tragedi Kanjuruhan Pemerintahan Bentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta, Ini Daftar Namanya /Jurnal Soreang/Dok.Kemenko Polhukam

JURNAL SOREANG - Nama Indonesia dan sepakbolanya kembali jadi sorotan dunia usai laga mematikan di Stadion Kanjuruhan.

Tragedi Kanjuruhan pecah selepas laga Derby Jawa Timur, Arema FC kontra Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu 1 Oktober 2022 malam WIB.

Arema FC kalah 2-3 dari Persebaya. Suporter tuan rumah selanjutnya turun ke lapangan setelah laga tuntas, terjadilah kericuhan yang tidak terhindakan.

Baca Juga: Ancaman Kutukan Juara Bertahan Makin Nyata? Ini 5 Skandal Timnas Prancis Jelang Piala Dunia 2022 Qatar

Insiden ini kemudian berubah menjadi tregedi berdarah terbesar dalam dua dekade di dunia sepakbola yang menewaskan setidaknya 125 orang.

Dilansir dari ANTARA, Pemerintah membentuk tim independen untuk mengusut insiden Kanjuruhan ini.

Menteri Pemuda dan Olahraga juga telah diminta memanggil Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) terkait dengan peraturan pertandingan," kata Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo Usman Kansong, Selasa.

Baca Juga: Bukti, Jika Lionel Messi Memang Sangat Layak Untuk Memimpin Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Nanti?

Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) tragedi Kanjuruhan dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, sementara Menpora Zainuddin Amali sebagai Wakil Ketua dan Mantan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Nur Rochmad sebagai Sekretaris.

Halaman:

Editor: Caca Kartiwa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x