Wajib Tahu! Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadhan Digelar Sore Ini

- 1 April 2022, 12:07 WIB
Ilustrasi Petugas saat memantau lokasi titik Rukyatul Hilal
Ilustrasi Petugas saat memantau lokasi titik Rukyatul Hilal /PMJ News

JURNAL SOREANG - Sidang Isbat penentuan awal Ramadhan rencananya akan dilaksanakan pada hari ini, Jumat 1 April 2022 sekitar pukul 17.00 WIB.

Kementerian Agama (Kemenag) siap menggelar Sidang Isbat secara hybrid, yaitu gabungan antara offline dan online mengingat situasi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

Sidang Isbat yang dilakukan secara luring akan digelar di Auditorium HM Rasjidi Kemenag, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. 

Baca Juga: Sang Guru Crazy Rich Binary Option Indra Kenz, Fakarich Mangkir Kedua Kalinya Resmi Jadi Buronan DPO?

Sedangkan, peserta lainnya dapat mengikuti Sidang Isbat melalui telekonferensi yang digelar secara daring.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah (Urais Binsyar) Kemenag, Adib menjelaskan, digelarnya Sidang Isbat berdasarkan dengan Fatwa MUI Nomor 2 Tahun 2004 tentang Penetapan Awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijah. 

Tidak hanya menjelang Ramadhan saja, ternyata Sidang Isbat juga selalu digelar pada tanggal 29 bulan sebelumnya pada kalender hijriah.

Baca Juga: Queendom 2! Stylish Dikritik, Brave Girls Tampil dengan Gaya Lebih Baik?

Adib mengungkapkan, Sidang Isbat kali ini akan melibatkan duta besar negara sahabat serta perwakilan ormas Islam, perwakilan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), dan undangan lainnya.

"Kami juga mengundang Pimpinan MUI dan Komisi VIII DPR RI untuk hadir dalam sidang," terang Adib dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, 1 April 2022.

Lebih jauh Adib menjelaskan, pelaksanaan sidang Isbat akan dibagi menjadi tiga tahapan, yaitu penetapan awal, pelaksanaan, dan hasil sidang Isbat.

Baca Juga: Mengenal Penyakit Aphasia, Penyakit yang Diderita oleh Aktor Bruce Willis

Dilanjutkannya, pada tahap pertama, Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag akan memberikan pemaparan posisi hilal awal Ramadhan 1443 H berdasarkan hasil hisab atau perhitungan astronomi.

"Pemaparan dilakukan mulai pukul 17.00 WIB yang akan disiarkan melalui live streaming," tambahnya.

Ia menerangkan, pelaksanaan sidang Isbat Awal Ramadhan 1443 Hijriah digelar secara tertutup setelah Shalat Magrib. 

Baca Juga: Waduh! Son Ye Jin Memakai Gaun Cantik Dihari Pernikahan, Harganya Bikin Melongo?

Di samping data hisab (informasi), Adib menyebut bahwa sidang isbat juga akan merujuk pada hasil rukyatul hilal (konfirmasi) yang dilakukan Tim Kemenag pada 101 lokasi di seluruh Indonesia.

"Kemudian secara hisab, semua sistem sepakat bahwa ijtimak menjelang Ramadhan jatuh pada Jumat 1 April 2022 M atau bertepatan dengan 29 Syakban 1443 H sekitar pukul 13.24 WIB," paparnya.

Diketahui pada waktu tersebut, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk, berkisar antara 1 derajat 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit.

Baca Juga: Aktor Bruce Willis Divonis Menderita Penyakit Aphasia, Bakal Berhenti dari Dunia Akting?

Selanjutnya di tahap ketiga, Adib menerangkan, telekonferensi pers hasil sidang Isbat akan disiarkan secara langsung oleh TVRI dan media sosial Kemenag. ***

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah