Fakta Menarik! Monumen Pahlawan Covid 19 di Bandung akan Diresmikan Oleh Wapres Ma'ruf Amin

- 4 Desember 2021, 19:33 WIB
Fakta Menarik! Monumen Pahlawan Covid 19 di Bandung akan Diresmikan Oleh Wapres Ma'ruf Amin
Fakta Menarik! Monumen Pahlawan Covid 19 di Bandung akan Diresmikan Oleh Wapres Ma'ruf Amin /Yoga mulyana /

JURNAL SOREANG - Wakil Presiden Ma'ruf Amin dijadwalkan akan meresmikan Monumen Pahlawan Covid 19, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah mengajukan permohonan agar Ma'ruf Amin bisa hadir di acara tersebut.

"Wakil Presiden Ma'ruf Amin dijadwalkan akan meresmikan Monumen Pahlawan Covid 19 Jawa Barat di jalan Japati, Kota Bandung, Sabtu (4/12/2021). Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, disebut telah mengajukan permohonan agar Ma'ruf Amin bersedia hadir dalam acara tersebut" tulis caption @infokabupatenbandung.

Monumen tersebut masih berada di kawasan Monumen Perjuangan (Monju).

Baca Juga: Imbas Penggelapan Uang Negara Brunei, Pangeran Jefri Bolkiah Hampir Menjual Semua Asetnya, Berikut Faktanya

"Diketahui monumen tersebut masih berada di kawasan Monumen Perjuangan (Monju) Rakyat Jawa Barat, berdiri berhadap-hadapan dengan Lapangan Gasibu" lanjutnya.

Pembangunan monumen didedikasikan untuk para petugas kesehatan, relawan, dan ASN yang meninggal setelah turut dalam menangani pandemi. Terdapat 2 tugu yang menjulang dengan 291 nama yang dipahat di dua sisi kiri dan kanan monumen.

"Ada dua tugu besar yang menjulang. Pembangunanya yang didedikasikan kepada para tenaga kesehatan, relawan, dan ASN yang meninggal setelah turut terlibat dalam penanganan pandemi, nama mereka dipahat di kedua sisi monumen tersebut. Ada 291 nama yang akan tercatat di Monumen Pahlawan Covid 19 Jawa Barat. Sebanyak 44 nakes diantaranya berstatus Aparatur Sipil Negara" tulisnya.

Dikutip Jurnal Soreang dari Instagram @infokabupatenbandung, postingan ini mendapatkan komentar dari warganet.

Baca Juga: Waw! Tak Sudi Dipoligami, Wanita Thailand Ini Memilih Bercerai dengan Raja Terkaya di Dunia

Komentar dari @adiadot94 "terimakasih Covid karena selama anda berada di Indonesia. Harta para pejabat semakin naik".

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @infokabupatenbandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x