Sentil Kebijakan Pemerintah Terkait Perpanjangan PPKM, Kemal Palevi: Nggak Sekalian Sampai Pilpres 2024?

- 10 Agustus 2021, 13:53 WIB
/

JURNAL SOREANG - Youtuber Kemal Pahevi merasa gemas dengan pengumuman perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) oleh pemerintah.

kali ini hingga Senin, 16 Agustus 2021, hal ini diumumkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Kabar itu pun tak ayal menimbulkan pro kontra di kalangan masyarakat.

Baca Juga: Netizen Sentil Kebijakan Pemerintah: PPKM Diperpanjang tapi Masa Tahanan Koruptor Diperpendek

Kemal Palevi nampaknya tidak kaget tapi lewat sindiran ia mengajukan protes usai mendengar kabar tersebut.

Hal itu terungkap lewat salah satu postingan terbaru di akun instagram miliknya @kemalpalevi.

“Sudah gak kaget kalau PPKM diperpanjang lagi, yang sekarang sampai 16 Agustus 2021,” kata Kemal.

Lantas Kemal pun bertanya-tanya mengapa pemerintah mengumumkan perpanjangan PPKM secara bertahap dan tidak memberlakukan lockdown.

Baca Juga: Dampak PPKM Diperpanjang Sampai 16 Agustus 2021, Netizen Saling Menyalahkan

“Tapi mohon maaf, ini gak capek pengumuman mulu kayak mau UN?,” tanya Kemal.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @kemalpalevi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah