Pemerintah Siap Terima Kritik Masyarakat, Bintang Emon: Jatuhnya hoax, Mantep Dah

- 13 Februari 2021, 03:15 WIB
Bintang Emon.
Bintang Emon. /Instagram/@bintangemon.

JURNAL SOREANG - Masyarakat Indonesia leluasa memberikan kritik kepada pemerintah. Bahkan pemerintah tidak akan menangkap masyarakat yang memberikan kritik kepada pemerintah.

Hal ini dikatakan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko. Menurutnya, kritik yang diberikan masyarakat kepada pemerintah dapat disampaikan melalui laman resmi lapor.go.id.

Terkait hal tersebut, Komedian Gusti Muhammad Abdurrahman Bintang Mahaputra yang akrab dipanggil Bintang Emon buka suara.

Baca Juga: Sule Dikabarkan Bertengkar dengan Andre Taulany, Sule: Padahal Aku Sudah Minta Maaf

Bintang Emon melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @bintangemon menyampaikan pendapatnya.

“Kritik tapi aturannya terlalu banyak. Pedes dikit penghinaan, pencemaran nama baik. Pakai fakta, kadang bisa saja dibikin fakta baru sebagai tandingan,” tutur Bintang Emon seperti dilansirkan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam artikelnya "Pemerintah Siap Dikritik, Bintang Emon: Aturannya Terlalu Banyak, Pedes Dikit Penghinaan".

Bintang Emon kemudian mencontohkan seperti pembahasan omnibus law yang terdapat beberapa versi.

Baca Juga: Dewi Perssik Dibikin Geram: Kalo Anda Merasa Dokter yang Paling Hebat, Buktikan Saja di Pasien-pasien Anda

“Kayak contohnya omnibus. Berapa versi itu? Kalau ada yang protes, bilangnya itu versi yang awal. Jatohnya hoax. Mantep dah,” ujar Bintang Emon.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: PikiranRakyat-Tasikmalaya.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x