PW Persis Jakarta Utara Gelar Musda, Begini Pesan Ketuanya untuk Jemaah

19 November 2023, 16:42 WIB
Ketua Pimpinan Wilayah Persatuan Islam (PW Persis) DKI Jakarta Drs. KH Sofyan Munawar hadir sekaligus membuka Musyawarah Daerah ke 7 Pimpinan Daerah Persis Jakarta Utara di aula kantor adminstrasi Pemerintahan Kota Jakarta Utara di Jalan Yos Sudarso, Jakarta, Sabtu 18 November 2023. /Istimewa /

JURNAL SOREANG - Ketua Pimpinan Wilayah Persatuan Islam (PW Persis) DKI Jakarta Drs. KH Sofyan Munawar hadir sekaligus membuka Musyawarah Daerah ke 7 Pimpinan Daerah Persis Jakarta Utara di aula kantor adminstrasi Pemerintahan Kota Jakarta Utara di Jalan Yos Sudarso, Jakarta, Sabtu 18 November 2023.

Dalam tausiyahnya, KH Sofyan menyampaikan, kita harus bisa menegakkan eksistensi dan terus menjaga kontribusi kebermanfaatan Jamiyyah Persatuan Islam di Jakarta Utara.

Ia pun mengapresiasi PD Persis Jakarta Utara dalam mengambil tema musda kali, Meneguhkan jihad Jamiyyah Persatuan Islam di Jakarta Utara dalam mewujudkan ummat dan bangsa yang bersatu dan bermartabat.

 

Menjadi negeri bermartabat dalah sesuatu yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Dan martabat itu hanya dapat diperoleh dari akidah yang kuat, dari iman yang benar, dari ibadah dan akhlak yang benar.

Selain itu, kejujuran dalam berbagai aspek kehidupan. Insyaa Allah jika kita sudah jujur diberbagai aspek maka martabat itu akan kita peroleh.

Bangsa ini akan bermartabat jika menjunjung tinggi seluruh aspek kejujuruan. Maka sebaliknya, ketika kejujuran tidak dijunjung tinggi, maka bangsa ini akan rusak.

Baca Juga: Meski Tak Ada Tradisi HUT atau Milad, tapi di Usia 100 Tahun Ini PP Persis Gelar Gelar Acara Ini

“Persis Jakarta Utara memiliki peran untuk mengaplikasikan tema ini diberbagai aspek,” ungkap KH. Sofyan.

Ia menilai, dalam memujudkan ummat dan bangsa yang bersatu dan bermartabat harus memiliki kekuatan persatuan yang sangat kuat.

“Persatuan umat Islam merupakan nilai utama dalam mencapai kemajuan dan memperkokoh kekuatan bangsa,” tegasnya.

 

Menurutnya, dalam agama Islam begitu penting yang namanya hidup berjemaah dan kesatuan umat‎, karena hanya dengan persatuan dan persaudaraan muslim, umat ini akan menjadi kuat dan ditakuti musuh-musuhnya.

Dalam perintah menjaga persatuan umat Islam, KH. Sofyan menjeslaskan, sudah sangat jelas dalam Al-Quran sebagaimana Allah Swt dalam Surat Ali Imran ayat 103 yang artinya,

“Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai, dan ingatlah akan nikmat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa Jahiliyah) bermusuh-musuhan.

 

“Musda ke 7 ini berarti PD Persis Jakarta Utara sudah berusia 28 tahun. Artinya kiprah dari pergerakan dakwah Persis sudah harus bisa dinikmati oleh umat sekitarnya,” lanjut dia.

Terakhir, KH. Sofyan mengajak seluruh jemaah Persis Jakarta Utara untuk terus berkiprah untuk memajukan dakwah Jamiyyah Persis.***

Editor: Sarnapi

Tags

Terkini

Terpopuler