Jadwal Shalat untuk Bandung dan Sekitarnya, Rabu 30 Maret 2022 dan Doa Nabi Sulaiman agar Bisa Bersyukur

- 30 Maret 2022, 07:51 WIB
Masjid agung Cimahi. Jadwal shalat untuk Bandung dan sekitarnya
Masjid agung Cimahi. Jadwal shalat untuk Bandung dan sekitarnya /Mega Ramadhani Wiguna/IPhoto by SS Instagram @infocimahi.co

JURNAL SOREANG- Ibadah shalat lima waktu merupakan ibadah wajib yang sudah ditentukan waktu-waktunya.

Berikut waktu shalat maupun waktu Imsak dan terbit matahari dalam Waktu Indonesia Barat (WIB) sebagai panduan bagi Muslimin di Bandung  dan sekitarnya.

Untuk waktu Imsak bisa jadi panduan bagi kaum Muslimin yang akan melaksanakan puasa (saum) sunah.

Baca Juga: MUTIARA HIKMAH: Meninggalkan Amar Maruf Nahi Munkar, Ibarat Membuang Al Quran ke Belakang Punggung

Untuk waktu Dhuha bagi kaum Muslimin yang akan melaksanakan shalat sunah Dhuha di pagi hari.

Imsak
04.25

Subuh
04:35

Terbit
05.53

Dhuha
06.13

Zuhur
11.54.

Baca Juga: MUTIARA HIKMAH: Tujuan Wajibnya Puasa Adalah Takwa, Apa Nilai Yang Terkandung Dalam Ibadah Ini?

Ashar
15.10

Magrib
17.55

Isya
19.05

Doa Nabi Sulaiman agar Bisa Bersyukur

Nabi Sulaiman terkenal sebagai Rasulullah sekaligus kepala negara dan memiliki ilmu luas. Nabi ini juga mempunyai keahlian khusus yang tak bisa dimiliki manusia lain yakni berbicara dengan hewan dan menguasai jin.

Atas semua nikmat itu,Nabi Sulaiman hanya meminta agar bisa masuk dalam golongan orang-orang yang bersyukur atas nikmat Allah SWT.

 رَبِّ أَوْزِعْنِي أَنْ أَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِي أَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلَى وَالِدَيَّ وَأَنْ أَعْمَلَ صَالِحًا تَرْضَاهُ وَأَدْخِلْنِي بِرَحْمَتِكَ فِي عِبَادِكَ الصَّالِحِينَ

Baca Juga: MUTIARA HIKMAH: Ibnul Qayyim: 10 Perkara Yang Tidak Bermanfaat, Adakah Dalam Diri Kita?

Rabbi awzi'nii an asykura ni'matakallatii in'amta 'alayya wa'alaa walidayya waan-a'mala shaalihan tardhaahu waadkhilnii birahmatika fii 'ibadikashshaaalihiin.

Artinya: “Ya Tuhanku, anugerahkanlah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada kedua orang tuaku dan agar aku mengerjakan kebajikan yang Engkau ridhai; dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang shaleh” (QS Al-Naml, 19).

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah