Ingin Punya Anak Saleh dan Salehah? Ini Doa yang Disarankan Ustaz Aam Amiruddin, Simak Penjelasannya

- 14 Januari 2022, 08:15 WIB
Ilustrasi doa agar memiliki anak yang saleh dan salehah../ Pixels/ Alena Darmel
Ilustrasi doa agar memiliki anak yang saleh dan salehah../ Pixels/ Alena Darmel /

JURNAL SOREANG – Anak yang saleh maupun salehah yakni  taat terhadap orang tua, rajin ibadah melaksanakan semua perintah dan ajaran islam, dan menjauhi dari perbuatan buruk itu adalah dambaan setiap orang tua.

Terkadang untuk membujuk anak agar mengikuti apa yang diinginkan orang tua saja susah, bahkan kadang kita gampang menjanjikan sesuatu kepada anak kita agar selalu mengikuti kata-kata kita.

Kita sendiri sering menjanjikan sesuatu yang kadang kita sendiri belum tentu bisa menepati janji kita.

Bagaimana caranya agar punya anak yang saleh dan salehah? Ini Pesan Ustaz Aam Amirudin. Dalam bukunya, yang dikutip JURNAL SOREANG dia menjelaskan bagaimana cara agar mempunyai anak yang saleh dan salehah. 

Baca Juga: Ingin Mendapat Anak Saleh maka Baca Doa Ini (1)

Hal utama adalah selalu mendoakan agar anak tumbuh menjadi pribadi yang saleh. Apalah arti usaha keras kita mendidik anak tanpa campur tangan Dzat yang telah menitipkan anak tersebut kepada kita?

“Di sini. saya akan mengutip sejumlah doa yang ada dalam Al-Qur'an yang dapat Anda jadikan referensi,” Kata Ustaz Aam Amirudin, dalam memberikan arahannya agar selalu berdo’a kepada Alla SWT, disamping harus terus berupaya mendidiknya.


Robbanaa waj'alnaa muslimaini laka wa ming zurriyyatinaaa ummatam muslimatal laka wa arinaa manaasikanaa wa tub 'alainaa, innaka antat-tawwaabur-rohiim

"Ya Tuhan kami, jadikanlah kami orang yang berserah diri kepada-Mu, dan anak-cucu kami (juga) umat yang berserah diri kepada-Mu dan tunjukkanlah kepada kami cara-cara melakukan ibadah (haji) kami dan terimalah tobat kami. Sungguh, Engkaulah Yang Maha Penerima Tobat, Maha Penyayang." (QS. Al-Baqarah 2: Ayat 128)

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Buku Muliakan Ibumu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah