Pelantikan Pengurus Karang Taruna Kabupaten Ciamis Periode 2023-2028, Begini Pesan Bupati Herdiat

- 28 Oktober 2023, 18:32 WIB
Pelantikan pengurus karang taruna Kabupaten Ciamis periode 2023-2028 oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya
Pelantikan pengurus karang taruna Kabupaten Ciamis periode 2023-2028 oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya /Kayan/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Upacara pelantikan pengurus Karang Taruna Kabupaten Ciamis periode 2023-2028 dengan tema "Pemuda Ciamis, Jawara Ngajomantara" dihadiri langsung oleh Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya di Aula PKK Ciamis, Sabtu 28 Oktober 2023.

Bertindak sebagai perwakilan pemerintah daerah, Bupati Herdiat Sunarya menyampaikan ucapan selamat dan penghargaan tinggi kepada anggota yang baru saja dilantik sebagai ketua dan pengurus Karang Taruna Kabupaten Ciamis.

"Karang Taruna adalah organisasi terbesar, dengan kepengurusan yang kokoh dan solid, bahkan merata sampai ke tingkat kecamatan dan desa," ucapnya.

Baca Juga: Begini Kronologi Penangkapan Pelaku Pencurian Kambing oleh Polres Ciamis yang Viral di CCTV

Herdiat menekankan pentingnya tugas yang telah diemban oleh pengurus baru, yaitu untuk memperkuat dan mempromosikan Karang Taruna di seluruh wilayah Kabupaten Ciamis serta menjaga integritas dan reputasi organisasi tersebut.

Selain itu, Herdiat mengucapkan terima kasih kepada pengurus Karang Taruna Kabupaten Ciamis sebelumnya atas dedikasi dan kontribusinya.

"Karang Taruna adalah mitra pemerintah, oleh karena itu, kolaborasi dan saling bantulah yang harus dijunjung tinggi," tambahnya.

Baca Juga: Rahasia Kulit Glowing dan Sehat: Jus Buah yang Ampuh

Halaman:

Editor: Kinanti Putri Rudiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x