Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Disebut Jadi Bacawapres, Pengamat Politik: Sudah Sepantasnya

- 16 Oktober 2023, 20:21 WIB
Mantan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil
Mantan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil /Jurnal Soreang/Dok. BKKBN

JURNAL SOREANG - Belakang ini, santer beredar kabar bahwa sosok mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, menjadi salah satu bakal calon Wakil Presiden.

Tentunya, hal ini mendapat komentar dari berbagai kalangan, termasuk pengamat politik sekaligus Guru Besar Ilmu Politik dan Keamanan Universitas Padjajaran, Prof. Muradi, M.Si., M.Sc., Ph.D.

Muradi menilai, sudah saatnya putra daerah terbaik Jawa Barat seperti Ridwan Kamil maju ke panggung politik nasional.

Baca Juga: RAMALAN SHIO BESOK 17 Oktober 2023! Babi, Ayam, dan Anjing Anda Mungkin Sedang Bergumul dengan Perasaan Cemas

Terlebih, sambungnya, Jawa Barat menjadi provinsi penyumbang suara terbesar skala nasional.

"Ya sekarang kan secara populasi, Jawa Barat menjadi penyumbang suara terbesar secara nasional. Sudah sepantasnya ada putra daerah terbaik Jawa Barat di panggung politik nasional," ucap Muradi dalam keterangannya, Senin 16 Oktober 2023.

Meski begitu, ia mengaku hal tersebut perlu didiskusikan lebih lanjut demi kepentingan Jawa Barat.

Baca Juga: UNIQLO Ajak Masyarakat Ikut Serta dalam Inisiatif Berkelanjutan untuk Cegah Penyebaran Polusi Udara

"Hanya memang yang harus digarisbawahi, RK (Ridwan Kamil) tidak sendiri. Dia tidak boleh merasa ini hanya sebatas tanggung jawab personal. Di belakang dia tuh adalah gerbong Jawa Barat, bukan hanya gerbong ITB atau gerbong Bandung, tapi gerbong Jawa Barat, dimana posisi dia harus membawa aspirasi masyarakat Jawa barat," tegasnya.

"RK juga harus bisa memberikan keyakinan ke publik, keyakinan ke partai politik, keyakinan ke calon Presiden bahwa kalo nanti dia terpilih, dia punya ruang untuk bisa membangun tambahan elektabilitas nasional, mengingat Jawa Barat memiliki DPT sebanyak 35,7 juta suara", tambah Muradi.

Lebih jauh ia melanjutkan, selain Ridwan Kamil, terdapat sejumlah nama calon pemimpin yang dikaitkan dengan Jawa Barat.

Baca Juga: Jangan Hanya Cari Loker! Begini Cara UIN Bandung Terus Gelorakan Spirit Wirausaha di Kalangan Mahasiswa

Mereka adalah Menteri BUMN Erick Thohir, Menparekraf Sandiaga Uno, dan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan.

Namun jika dikaitkan dengan keterwakilan putra daerah terbaik Jawa Barat, peluang Ridwan Kamil menurutnya menjadi yang tertinggi diantara ketiganya.

"Ya selain RK, ada juga nama lain seperti Erick Thohir, Sandiaga Uno, dan Anies Rasyid Baswedan. Namun semuanya tetap kalah dengan RK jika dirasakan keterwakilan Jawa Barat-nya," jelas Muradi.

Baca Juga: Jangan Hanya Cari Loker! Begini Cara UIN Bandung Terus Gelorakan Spirit Wirausaha di Kalangan Mahasiswa

"Erick hanya karena orang tuanya asal Jawa Barat, Sandiaga pun sama, dan Anies hanya Lahir di Jawa Barat, orang tuanya bukan asli dari Jawa Barat," tandasnya.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah