Webinar Nasional; BKB Karang Tanjung 1 Buniseuri Ciamis Sebagai Best Practices di Pentas BKB HIU Nasional

- 1 September 2023, 09:34 WIB
Webinar Nasional; BKB Karang Tanjung 1 Buniseuri Ciamis Sebagai Best Practices di Pentas BKB HIU Nasional
Webinar Nasional; BKB Karang Tanjung 1 Buniseuri Ciamis Sebagai Best Practices di Pentas BKB HIU Nasional /Jurnal Soreang / Tenang Safari/BKKBN Jabar

JURNAL SOREANG – Direktorat Balnak BKKBN RI menggagas kegiatan best practices pengelolaan kelompok BKB pada webinar nasional bertajuk Pendampingan dan Orientasi Bagi Pengelola Program BKB Holistik Integratif Unggulan bagi 12 Provinsi Prioritas (PENTAS BKB HIU) secara daring Kamis 31 Agustus 2023.

Kelompok Bina Keluarga Balita (BKB) Karang Tanjung 1 Dusun Kidul, Desa Buniseuri, Kec. Cipaku, Kabupaten Ciamis terpilih sebagai salahsatu yang memaparkan best practices pengelolaan kelompok BKB pada webinar nasional ini.

Dondon Rudiana selaku Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah mewakili Bupati Ciamis sebelum sesi paparan best practices dimulai, menyampaikan komitmen kepala daerah dalam mendukung BKB HIU bersama dengan Bupati Bener Meriah, Aceh.

 

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 1 September 2023! Virgo, Cancer, dan Leo Harus Terbuka Terhadap Segala Kemungkinan

"Kami bangga dan mengucapkan selamat kepada BKB Karang Tanjung 1 yang telah terpilih sebagai BKB Holistik Integratif Unggulan dan diberikan kesempatan untuk sharing best practices kepada 12 provinsi prioritas dalam percepatan penurunan stunting," ucap Dondon.

Peran Kelompok BKB ini bagi pemerintah Kabupaten Ciamis khususnya, sangat penting dalam percepatan penurunan stunting dan sangat sejalan dengan misi Kabupaten Ciamis, yaitu meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Komitmen Pemkab Ciamis sangat jelas dalam meningkatkan kualitas SDM ini, yaitu dengan melakukan berbagai akselerasi pembangunan dalam upaya menyelesaikan permasalahan kesehatan yang ada di masyarakat, salah satunya stunting.

Untuk itu, Pemkab Ciamis menyambut baik kegiatan BKB HI Unggulan ini. Merupakan wadah integrasi dan kolaborasi dalam upaya percepatan penurunan stunting melalui 6 layanan dasar di BKB HI Unggulan.

Halaman:

Editor: Tenang Safari

Sumber: BKKBN Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x