Pemilu Makin Mendekat, Partai Hanura Jawa Barat Targetkan 5 Kursi di Senayan

- 7 Mei 2023, 21:21 WIB
Ketua DPD Hanura Jawa Barat Dian Rahadian (tengah) menyatakan, pihaknya menargetkan dapat menyumbangkan lima kursi di DPR RI pada pemilu 2024 mendatang di Senayan.
Ketua DPD Hanura Jawa Barat Dian Rahadian (tengah) menyatakan, pihaknya menargetkan dapat menyumbangkan lima kursi di DPR RI pada pemilu 2024 mendatang di Senayan. /Tri Jauhari/Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG, Memasuki bulan Syawal, DPD Partai Hanura Jabar menggelar acara silaturahmu antarkader dan sekaligus pemantaban bakal caleg di kantornya di Bandung, Jumat 5 Mei 2023.

Dalam acara ini Ketua DPD Hanura Jawa Barat Dian Rahadian menyatakan, pihaknya menargetkan dapat menyumbangkan lima kursi di DPR RI pada pemilu 2024 mendatang di Senayan.

Sementara, untuk tingkat provinsi Hanura Jabar akan berusaha untuk memenangkan satu fraksi atau 5 kursi.

 

Menurut Dian Rahadian, target itu dipasang setelah pihaknya melihat kesiapan kader, struktur partai, dan animo masyaakat Jawa Barat.

Bakal caleg Hanura Jabar kali ini banyak diwarai dengan tokoh muda dari berbagi kalangan, mulai dari selebgram, pemuka agama, pengusaha, hingga atlet, dan politisi.

Sedangkan daerah yang diperkirakan akan menjadi basis partai Hanura Jabar adalah Bandung-Cimahi, Indramayu, Cirebon, Cianjur, dan Bogor.

Baca Juga: Ratusan KPPS di Pemilu 2019 Meninggal, KPU Rumuskan Langkah Demi Mencegah Kematian Petugas KPPS

“Kami akan berusaha mengambil kembali kursi-kursi yang kemarin dipinjamkan ke partai yang lain,” kata Dian Rahadian.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah