Rektor UIN SGD: Jangan Ragukan Komitmen Muslimin dalam Membela Tanah Air

- 7 Maret 2021, 09:55 WIB
Rektor UIN SGD, Mahmud (kanan) saat menjalin kerja sama dengan Komandan Sesko TNI, Marsekal Madya Dedy Permadi.
Rektor UIN SGD, Mahmud (kanan) saat menjalin kerja sama dengan Komandan Sesko TNI, Marsekal Madya Dedy Permadi. /HUMAS UIN SGD/

Kerja sama UIN SGD dengan SESKO TNI ditandatangani Mahmud dan Komandan Marsekal Madya TNI, Dedy Permadi, SE., MMDS. "Mudah-mudahan hubungan baik ini dapat lebih memberikan nilai tambah yang saling menguntungkan bagi kedua belah pihak dalam upaya meningkatkan kualitas SDM sebagai kader pemimpin negara di masa mendatang," kata Dedy Permadi.

Sesko TNI yang berkedudukan langsung di bawah Panglima TNI merupakan Lembaga Pendidikan pengembangan umum tertinggi TNI.

Baca Juga: Rektor UIN SGD: Toleransi Beragama Jangan Sampai Mengusik Akidah

"Tujuannya menyiapkan para Perwira Menengah TNI terpilih sebagai kader-kader pemimpin TNI pada level strategis di masa mendatang yang bermoral, berwawasan kebangsaan dan profesional dalam bidang Kepemimpinan Strategis dan Manajemen Strategis Pertahanan Negara," katanya.

Sesko TNI mengambil langkah proaktif dengan mengadakan kerja sama dengan UIN SGD dengan tujuan untuk mengembangkan sarana dan prasarana serta SDM yang dimiliki.

"Dengan cara menyelenggarakan Pendidikan dan Latihan, kegiatan ilmiah, seminar, lokakarya, dan pengabdian kepada masyarakat serta pengkajian dan konsultasi," katanya.***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah