Ditemukan Nelayan dalam kondisi meninggal, Korban Terseret Arus di Cikaso Garut Dievakuasi Tim SAR Gabungan

- 17 Februari 2021, 12:54 WIB
Tim SAR gabungan saat mengevakuasi korban terseret arus di Pantai Cikaso, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa 16 Februari 2021.
Tim SAR gabungan saat mengevakuasi korban terseret arus di Pantai Cikaso, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa 16 Februari 2021. /Humas Basarnas Bandung

"Nelayan setempat menemukan jasad diduga korban yang sedang dalam pencarian Tim SAR Gabungan di Perairan Sayang Heulang," ungkapnya.

Kemudian, lanjutnya, Tim berangkat menuju lokasi diduga info penemuan korban untuk memastikan bahwa jasad tersebut adalah korban yang sedang dicari.

Baca Juga: Perselisihan Hasil Pilkada Serentak 2020, MK Gelar Sidang, Kabupaten Bandung Belum Masuk Jadwal Sidang 

"Pukul 11.53 WIB Tim tiba di lokasi info penemuan korban, yakni di Perairan Sayang Heulang. Namun posisi korban sudah bergeser sehingga tim melakukan pencarian kembali hingga akhirnya bisa ditemukan pada pukul 13.10 WIB," jelasnya.

Supriono menambahkan, sesampainya di Pelabuhan Santolo, pukul 13.55 WIB.korban langsung dievakuasi ke Puskesmas Cikelet menggunakan ambulans. 

Dengan telah ditemukannya korban, lanjutnya, maka pukul 14.30 WIB dilakukan debriefing dan penutupan operasi pencarian dan pertolongan, dimana unsur yang terlibat dalam kegiatan ini kembali ke kesatuannya masing-masing. 

Baca Juga: Penayangan Perdana The Penthouse 2 Putuskan Dapat Rating 19+, Usai Penilaian Internal, Banyak Adegan Dewasa

"Personil SAR yang terlibat dalam pencarian total 100 personil yaitu Basarnas Bandung, Koramil Bungbulang, Pos AL, Pol Air Santolo, Polsek Kecamatan Bungbulang, Pol PP, Puskesmas Bungbulang, FKP3D, Rabana Garut, Kelana, Bala Wisata, para nelayan, Trabas, dan Sada Gori," pungkas Supriono. ***

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah