Bupati dan Wabup Sumedang Jalani Vaksinasi Lanjutan Covid-19

- 13 Februari 2021, 12:44 WIB
Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir (kiri) dan Wakil Bupati Sumedang, H. Erwan Setiawan saat jalani Vaksinasi di Puskesmas Situ, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang. Jumat 12 Februari 2021./Yusup/Jurnal Soreang/Humas Sumedang
Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir (kiri) dan Wakil Bupati Sumedang, H. Erwan Setiawan saat jalani Vaksinasi di Puskesmas Situ, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang. Jumat 12 Februari 2021./Yusup/Jurnal Soreang/Humas Sumedang /

JURNAL SOREANG- Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir dan Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan bersama unsur Forkopimda Kabupaten Sumedang menjalani vaksinasi Covid-19 tahap kedua.

"Vaksinasi dosis yang diterima ini merupakan lanjutan vaksin. Ini yang kedua digelar Puskesmas Situ, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang," ujar Dony kepada  Jurnal Soreang, Jum'at 12 Februari 2021.

Dalam pelaksanaan vaksinasi ini, papar Dony, diikuti pula Sekda Sumedang Herman Suryatman, Ketua TP. PKK Kabupaten Sumedang Susi Gantini, Istri Wakil Bupati Sumedang Hj. Samantha.

Baca Juga: Alhamdulillah, BPOM Setujui Penggunaan Vaksin Covid untuk Lansia, Ini Sifatnya Darurat

Selain itu, diikuti juga Istri Kapolres Sumedang Wenny Triana, Istri Sekda Yanti Herman, Direktur RSUD Kabupaten Sumedang dr. Aceng, dan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang Dadang Sulaeman.

Dony menjelaskan, vaksinasi dosis kedua ini dilakukan tepat 14 hari setelah pemberian vaksin pertama yakni pada Jumat 29 Januari 2021 lalu.

"Pemberian jeda 14 ini sesuai dengan petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan vaksinasi dari Kementerian Kesehatan RI," imbuhnya. ***

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x