Nyalakan Rotator dan Diduga Menggunakan Plat Nomor Palsu, Mobil Daus Mini Diamankan Polisi

12 Maret 2022, 00:10 WIB
Kendaraan berwarna hitam yang ditumpangi Daus Mini dihentikan oleh petugas kepolisian /Tangkapan Layar /Instagram @kameraperistiwa

JURNAL SOREANG -Komedian sekaligus aktor di tanah air, Daus Mini dikabarkan berurusan dengan pihak kepolisian.

Dikutip dari akun instagram @kameraperistiwa yang diunggah pada Jumat 11 Maret 2022, terlihat kendaraan berwarna hitam dihentikan petugas kepolisian.

Mobil Toyota Fortuner hitam yang ditumpangi Daus Mini dihentikan oleh petugas kepolisian dari Polres Metro Depok.

Baca Juga: Hotman Paris Disebut Sosok Inspirasi oleh Doni Salmanan, Hotman: Inspirasi Sampai Kamu Berbuat Itu?

Kendaraan tersebut, dihentikan petugas saat melintas di kawasan Depok, Jawa Barat, Kamis 10 Maret 2022 malam hari.

Petugas yang sedang berpatroli menghentikan kendaraan tersebut, lantaran di mobil yang ditumpangi Daus Mini dipasangi rotator dan strobo. 

Kepala Tim Perintis Presisi Polres Metro Depok, AKP Winam Agus mengkonfirmasi kebenaran kabar tersebut. 

Baca Juga: Soal Binary Option Binomo, Ichal Muhammad Sebut di Akun Demo Selalu Menang, di Akun Real Kalah

"Iya. Di Jalan Margonda kita kejar dari putaran Toyota. Dan kita berhentikan di hampir flyover Ul," papar AKP Winam Agus dalam keterangannya, yang ditulis dalam akun tersebut, Kamis 11 Maret 2022 malam.

Dalam akun tersebut dituliskan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Saat itu, mobil tak sedang dikendarai oleh Daus Mini. 

Setelah dihentikan, diketahui bahwa pelat nomor mobil Daus Mini tak sesuai dengan yang tertera di STNK. Alhasil, mobil tersebut diamankan di Polres Metro Depok. 

Baca Juga: Berdasar Surat Ketetapan Khusus, Polrestro Jakarta Utara Musnahkan Barang Bukti Sabu Seberat 5 Kilogram

"STNK-nya tidak sesuai dengan pelat nomornya. Jelas menyalahi aturan lalu lintas, Motifnya masih didalami. Sekarang mobilnya diamankan di Polres. Iya (bisa dikatakan pelat nomor palsu)," pungkas AKP Winam Agus. ***

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler