Peringati Hari Penulis Nasional pada 1 November 2023, Ketahui Sejarahnya Awalnya!

- 1 November 2023, 12:27 WIB
Peringati Hari Penulis Nasional pada 1 November 2023, Mengetahui Sejarahnya Awalnya!/freepik/freepik
Peringati Hari Penulis Nasional pada 1 November 2023, Mengetahui Sejarahnya Awalnya!/freepik/freepik /

Baca Juga: Inilah Beberapa Makanan yang Lama Dicerna di Lambung, Cocok Sebagai Menu Diet Biar Tidak Cepat Lapar

Maka dari itu, Hari Penulis Nasional diadakan untuk memberi apresiasi terhadap para penulis yang telah meluangkan banyak waktu dan tenaganya untuk menciptakan tulisan yang kita cintai.

Sejarah Awal Hari Penulis Nasional

Pada tahun 1928, seorang ketua dari Klub Wanita di Illinois yang bernama Nellie Verne Burt McPherson mendapatkan sebuah ide untuk menciptakan hari khusus di mana semua penulis di Amerika diberikan kesempatan untuk mendapatkan apresiasi.

Wanita yang bertugas seorang pendidik dengan rasa cinta yang besar dengan membaca tersebut terdorong untuk menciptakan hari ini setelah dia membaca buku dengan tajuk ‘Eben Holden’s Last Day A-Fishing’ yang ditulis oleh Irving Bacheller. McPherson kemudian mengirimkan surat kepada sang penulis untuk mengekspresikan rasa sukanya terhadap tulisan tersebut.

Irving Bacheller menanggapi surat dari McPherson dengan sangat baik dan memberikan salinan salah satu ceritanya yang telah ditandatangani. Saat memutar otak untuk mencari tahu bagaimana cara untuk membalas kebaikan sang penulis, wanita tersebut akhirnya terinspirasi untuk menciptakan ‘National’s Author Day’.

Baca Juga: Inilah Khasiat dari Air Rebusan Jagung yang Jarang Diketahui, No 2 Bikin Kaget

Ide untuk Perayaan Hari Penulis Nasional Disetujui

McPherson menyampaikan idenya untuk menciptakan Hari Penulis Nasional kepada Federasi Generasi Klub Wanita. Klub tersebut menyetujui gagasan tersebut. Kemudian, pada bulan Mei tahun 1929, mereka menyuarakan untuk merayakan Hari Penulis Nasional sebagai hari di mana kita merayakan para penulis di Amerika.

20 tahun berselang, dan pada 1949, akhirnya Departemen Perdagangan Amerika Serikat memberikan suara mereka untuk mengakui keberadaan Hari Penulis Nasional. Mulai saat itu, hari yang diciptakan oleh McPherson ini dirayakan secara rutin.***

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: yearindays.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah