ASEAN dan PBB Perkuat Kerja Sama untuk Kesejahteraan Rakyat, Berikut Pernyataan Sekjen PBB

- 8 September 2023, 05:46 WIB
Presiden Joko Widodo secara resmi membuka KTT ke-13 ASEAN-Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang digelar di Ruang Cendrawasih 3, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, pada Kamis, 7 September 2023.
Presiden Joko Widodo secara resmi membuka KTT ke-13 ASEAN-Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang digelar di Ruang Cendrawasih 3, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, pada Kamis, 7 September 2023. /Biro pers setpres /

JURNAL SOREANG- Presiden Joko Widodo secara resmi membuka KTT ke-13 ASEAN-Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang digelar di Ruang Cendrawasih 3, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, pada Kamis, 7 September 2023.

Dalam pidato pembukanya, Presiden Jokowi menegaskan bahwa rakyat harus terus menjadi prioritas utama.

"Preambul piagam ASEAN dan PBB sama-sama dimulai dengan _we the peoples_. Ini artinya rakyat harus terus jadi prioritas," ucap Presiden.

 

Menurut Presiden, rakyat harus diprioritaskan karena rakyat yang merasakan dampak langsung dari situasi ketidakpastian global mulai dari perang dan konflik, krisis pangan dan energi, hingga bencana alam.

Untuk menangani hal tersebut, Presiden Jokowi meyakini diperlukan kolaborasi yang baik antara ASEAN dan PBB.

"Untuk menanganinya dibutuhkan aksi bersama yang terkoordinasi baik di tingkat global yang dijalankan oleh PBB maupun di tingkat kawasan Indo-Pasifik yang dijalankan oleh ASEAN," lanjutnya.

Baca Juga: Buka KTT Ke-26 ASEAN-Jepang, Presiden Jokowi Ajak Jepang Dukung Konektivitas dan Infrastruktur Hijau ASEAN

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x